Pencarian Hak Kekayaan Intelektual

Paten

JALUR KERETA API DARI BETON TIGA LAPIS

Invensi ini mengenai jalur kereta api dari beton 3 lapis, lebih khusus lagi, invensi ini berhubungan dengan konstruksi jalur kereta api menggunakan struktur beton 3 lapis yang terdiri dari lapisan beton pracetak, lapisan beton yang dapat memadat sendiri, dan lapisan beton dasar yang dicirikan dengan tebal lapisan beton pracetak 200-250 milimeter dengan rasio luas 1:2, tebal lapisan beton yang dapat memadat sendiri 100 milimeter dengan rasio luas 1:2, dan tebal lapisan beton dasar 200 milimeter dengan rasio luas 1:1,85. Selain itu, lapisan beton pracetak dapat diperkuat dengan tulangan prategang dengan rasio 1%-1,5% maupun tulangan lunak dengan rasio 2,5%-3% dari volume total lapisan. Invensi ini juga dapat diaplikasikan pada jalur lurus dan lengkung, menggunakan material dalam negeri, pembuatan lapisan beton pracetak dibuat per modul, dan mampu diaplikasikan pada tanah dasar dengan daya dukung 8%-47%. Tujuan lain dari invensi ini adalah biaya pemeliharaan jalur kereta api yang lebih kecil dibandingkan jalur kereta api konvensional, meningkatkan usia struktur jalur kereta api, meningkatkan keahlian sumber daya manusia pada bidang prasarana perkeretaapian, meningkatkan kinerja struktur yang menyebabkan kereta api dapat berjalan dengan kecepatan lebih tinggi, meningkatkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), dan mengurangi ketergantungan teknologi dari luar negeri.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 01 November 2023
  • Detail
Paten
B-6265/III.5.5/HK.06/10/2023

FORMULASI DAN PROSES PEMBUATAN PAKAN BUATAN BERBENTUK BISKUIT UNTUK LANDAK JAWA

Invensi ini berkaitan dengan formulasi dan proses pembuatan pakan buatan berbentuk biskuit untuk pemeliharaan landak jawa (Hystrix javanica) di luar habitat alaminya. Invensi pakan buatan berbentuk biskuit ini bertujuan untuk mempermudah dan mengefisiensikan pemeliharaan landak jawa, sehingga kebutuhan nutrisinya terpenuhi dan pertumbuhan, perkembangan, serta perkembang-biakannya optimal. Pakan buatan dalam invensi ini meliputi: bungkil kedelai, tepung jagung, polard, tepung terigu, corn gluten meal, tepung tapioka, dedak padi, bungkil kelapa, minyak goreng, CaCO3, garam, serta bahan tambahan telur ayam ras dan perisa santan. Pakan buatan dalam invensi ini memberikan performa yang lebih baik secara nyata (P<0,05) dibandingkan dengan pakan alaminya, meliputi pertambahan bobot badan 32,14 g/ekor/hari, konsumsi bahan kering 394,23 g/ekor/hari, daya cerna bahan kering 95,79%, dan konversi pakan 8,15%.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 01 November 2023
  • Detail
Paten
B-6293/III.3.2/HK.00/11/2023

TANGKI BERONGGA BERISI STYROFOAM PADA ALAT TRANSPORTASI AIR PEDESAAN ANTI TENGGELAM

Invensi ini mengenai tangki berongga pada transportasi air pedesaan, lebih khusus lagi, invensi ini berhubungan dengan tangki berongga yang diisi styrofoam pada kapal berkapasitas muat 2 ton untuk kebutuhan sarana transportasi air bagi angkutan hasil bumi, dimana tangki berongga ini dapat membuat kapal tidak mudah tenggelam. Tangki berongga berisi styrofoam menurut invensi ini terdiri dari bagian kapal yaitu tangki rongga haluan (1) yang berada di bagian depan kapal, dicirikan dengan daya apung tangki berongga sebesar 109% dari berat kapal kosong; dan tangki rongga buritan (2) yang berada di bagian belakang kapal dicirikan dengan tangki berongga sebesar 82% dari berat kapal kosong; sehingga total berat daya apung tangki berongga adalah 191% dari berat kapal kosong.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 31 Oktober 2023
  • Detail
Paten
-

FORMULA BIOREMEDIATOR RESIDU PESTISIDA DAN PROSES PEMBUATANNYA UNTUK REHABILITASI LINGKUNGAN TERCEMAR

Invensi ini berhubungan dengan eksplorasi, seleksi, dan uji kemampuan bakteri dalam rangka menyusun Formula Bioremediator pendegradasi residu pestisida terutama dari golongan insektisida berbahan aktif klorpirifos dan profenofos dan atau golongan herbisida yang berbahan aktif glifosat dan paraquat. Formula Bioremediator invensi ini mengandung bahan aktif tiga spesies bakteri Cytobacillus oceanisediminis WU21, Klebsiella quasivariicola WS21, dan Ensifer adhaerens TS24. Bahan aktif tersebut diformulasi dalam bahan pembawa bentuk cair dan padat. Formula Bioremediator sangat baik diaplikasikan pada tanah terpapar atau tercemar residu pestisida dalam rangka merehabilitasi dan menyehatkan tanah dan badan air, serta meningkatkan kualitas tanaman yang tumbuh di tanah tercemar residu pestisida.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 31 Oktober 2023
  • Detail
Paten

MATERIAL PENYERAP GELOMBANG MIKRO DARI MATERIAL KARBON AKTIF CANGKANG KELAPA SAWIT

Invensi ini mengungkapkan material penyerap gelombang mikro dari material karbon aktif cangkang kelapa sawit yang dibuat dengan menggunakan proses aktivasi kimia dengan aktivator KOH dan pemanasan di dalam tungku yang dialiri gas nitrogen. Material karbon aktif yang telah dibuat kemudian diukur dengan menggunakan piranti vector network analyzer pada rentang frekuensi 8 GHz hingga 12 GHz. Hasil yang diperoleh, yaitu, karbon aktif yang menunjukkan kemampuan menyerap gelombang mikro yang sangat baik pada frekuensi 10 GHz hingga 11 GHz dengan nilai rugi refleksi berkisar -19,1 dB hingga -33,7 dB. Dengan kata lain, material karbon aktif cangkang kelapa sawit memiliki kemampuan menyerap gelombang mikro hingga 99,99 %

  • Paten
  • Publikasi
  • - 31 Oktober 2023
  • Detail
Paten
NOMOR B-6257/III.11.2/HK.01/10/2023

MESIN SANGRAI KOPI MODEL FLUIDISASI DENGAN TEKANAN PROSES NEGATIF (VAKUM)

Invensi ini mengenai mesin sangrai kopi model fluidisasi yang bekerja dalam kondisi tekanan negatif atau vakum, dengan menempatkan blower sentrifugal sebagai pengerak utama untuk menyedot/menghisap udara dalam aliran fluidisasi. Mesin sangrai model fluidisasi dalam invensi ini dicirikan dengan mengaplikasikan teknologi yang sudah tersedia yaitu 1) premix burner Adaslab, 2) AdasRoast Controller (ATS-02), 3) Direct Online Starter Hybrid (DOSH) Adaslab, 4) Inverter, dalam mesin sangrai fluidisasi ini. Dengan aplikasi teknologi ini, modifikasi distributor udara dan penempatannya dalam ruang sangrai juga disesuaikan. Selain itu juga diperlukan penambahan kipas pada motor listrik blower dan sudetan aliran udara segar pada sisi hisap blower untuk membantu pendinginan blower. Sistem ini kompatibel dengan program Artisan Scope, sehingga menyangrai kopi dengan berbagai profil sangrai mudah dikerjakan untuk berbagai jenis kopi. Dengan semakin banyak database profil sangrai yang tersimpan dalam sistem, akan memudahkan penyangrai dalam menyangrai kopi karena mesin ini semakin pintar. Selain untuk produksi kapasitas kecil, mesin ini juga cocok digunakan sebagai mesin uji sangrai untuk mencari model profil sangrai yang cocok untuk jenis kopi tertentu.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 31 Oktober 2023
  • Detail
Paten
B-8185/III.1.3/TK.11.02/10/2023

ANTENA MICROSTRIP BEAMWIDTH LEBAR DENGAN PENAMBAHAN SELUBUNG UNTUK SATELIT

Invensi ini mengenai antena microstrip beamwidth lebar dengan penambahan selubung untuk satelit lebih khusus lagi, invensi ini berhubungan dengan peningkatan lebar beam antena. Invensi ini bertujuan untuk menghasilkan metode untuk menghasilkan beamwidth yang lebih lebar dengan Gain yang lebih baik. Dalam hal ini diharapkan mampu mengatasi permasalahan yang telah ada sebelumnya khususnya ”Circularly polarized dipole antenna for satellite communication”. Suatu antena microstrip beamwidth lebar dengan penambahan selubung untuk satelit sesuai dengan invensi ini terdiri dari 5 bagian yaitu pencatu antena adalah bagian yang menghubungkan elemen peradiasi antena dengan sistem pemancar dan penerima; ground yang merupakan plat dengan ketebalan 2 mm berbentuk bulat terbuat dari bahan aluminium; substrat, yang digunakan adalah yang memiliki nilai konstanta dielektrik 4,6; elemen peradiasi adalah plat tipis dengan tebal 0,03 mm berbentuk persegi yang diberi slot pada bagian diagonalnya untuk menghasilkan polarisasi circular; dan  selubung yang merupakan plat tipis yang menempel pada substrat yang dicirikan dengan Selubung berbentuk silinder yang mengelilingi elemen peradiasi.

  • Paten
  • Publikasi
  • - 31 Oktober 2023
  • Detail
Paten
B-11495/III.6.6/TK.11.02/12/2023

ALAT DAN METODE PEMODIFIKASI STRUKTUR PATI DENGAN NON-THERMAL PLASMA

Invensi ini mengungkap mengenai suatu alat pemodifikasi pati menggunakan plasma non-thermal beserta metode modifikasinya. Alat sebagaimana pada invensi ini terdiri dari: chamber penampung reaksi, reaktor Double Dielectrical Barrier Discharge Plasma, flowmeter, vacuum gauge, KiloVolt meter, pressure gauge, serta reaktor tabung vakum plasma. yang dicirikan adanya sensor ozon, pembangkit plasma AC dan DC dan perangkat mikrokontroler. Metode pemodifikasian pati menggunakan alat plasma non-thermal menyiapkan pati, mengatur laju aliran udara, mengatur tegangan, menentukan jenis gas atau udara, mengatur laju aliran, memilih, mengatur volume, memilih, mengatur, mengkompresi, sehingga pada akhirnya mendapatkan pati termodifikasi. Pati sebagaimana pada invensi ini memiliki karakter kandungan amilosa meningkat hingga 10-20%, memiliki viskositas (RVA) sebesar 10-30%, menaikan daya kembang pati (swelling power) hingga 15%, serta kemampuan penyerapan air meningkat (water absorbtion index) 25%.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 30 Oktober 2023
  • Detail
Paten

METODE PENINGKATAN PRODUKSI BIOMASSA MIKROALGA Choricystis sp. MELALUI PENAMBAHAN EKSTRAK AIR PANAS DAUN PEPAYA

Invensi ini bertujuan untuk meningkatkan produksi biomassa mikroalga Choricystis sp. melalui penambahan ekstrak air panas daun pepaya (Carica papaya). Ekstrak daun pepaya diperoleh dengan cara mengekstrak potongan kecil daun pepaya dengan menggunakan pelarut air pada temperatur di atas titik didih air. Konsentrasi ekstrak daun pepaya yang digunakan adalah 40-60 gram daun pepaya per liter air. Aplikasi ekstrak daun pepaya sebagai peningkat produksi biomassa dilakukan dengan menambahkan sebanyak 20-40 mililiter ekstrak daun pepaya ke dalam 1 liter kultur yang mengandung 3x106 hingga 9x106 sel mikroalga Choricystis sp. per mililiter kultur. Proses peningkatan produksi biomassa dievaluasi di akhir kultivasi dengan cara membandingkannya dengan hasil yang didapat dari kultivasi menggunakan media AF6 tanpa penambahan ekstrak daun pepaya.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 28 Oktober 2023
  • Detail
Paten

FORMULA PUPUK HAYATI BERBAHAN AKTIF BAKTERI PELARUT ZINC DAN PROSES PEMBUATANNYA

Invensi ini berhubungan dengan formula dan proses pembuatan pupuk hayati berbahan aktif bakteri pelarut Zn. Bahan aktif sebagai penyusun formula pupuk hayati ini adalah (i) Klebsiella pneumoniae Zn2, (ii)Enterobacter cloacae CmA12, (iii) Klebsiella quasipneumoniae SiCmA9, (iv) Providencia rettgeri DrSrA1, dan Azotobacter vinelandii C1 yang diformulasi dalam bahan pembawa. Bahan pembawa yang digunakan dalam formulasi dapat berbentuk serbuk. Bahan pembawa bentuk serbuk berupa gambut dengan kadar air 15-20%. Invensi ini juga terkait dengan proses pembuatan pupuk hayati tersebut. Formula pupuk hayati ini untuk meningkatkan produksi dan peningkatan kandungan Zn pada bulir padi. Pupuk hayati berbahan aktif bakteri pelarut Zn diaplikasikan dengan cara seed treatment sebelum disemai atau ditanam. Semua strain bakteri yang dikonsorsiumkan sebagai pupuk hayati ini memiliki kemampuan menambat nitrogen udara, menghasilkan fitohormon (asam indola asetat, giberellin, zeatin dan kinetin) dan asam-asam organik (asam asetat, asam sitrat, asam malat dan asam oksalat, serta melarutkan Zn, P dan K, sehingga dapat meningkatkan produksi sorgum dan padi masing-masing sebesar 18.49% dan 0.2-0.64 t/ha, meningkatkan serapan Zn bulir padi sebesar 13,99-33,29% dan dan menghemat pupuk kimia NPK sebanyak 25%.

  • Paten
  • Publikasi
  • - 27 Oktober 2023
  • Detail