Pencarian Hak Kekayaan Intelektual

INOKULUM BAKTERI BACILLUS SPP. DENGAN AKTIVITAS ENZIM GELATINASE, ENZIM KOLAGENASE, DAN ANTIBAKTERI, SERTA CARA MENDAPATKANNYA
Tujuan dari invensi ini adalah menyediakan inokulum Bacillus spp. yang memiliki aktivitas gelatinase, aktivitas kolagenase untuk digunakan dalam proses isolasi peptida dari bahan baku yang mengandung sumber gelatin dan kolagen yang bersifat antibakteri patogen pangan lebih khusus Salmonella thypi dan Staphylococcus aureus. Enzim gelatinase dan kolagenase yang dihasilkan oleh bakteri Bacillus spp. diperoleh dengan cara menumbuhkan sebanyak bakteri Bacillus spp. dalam media Tryptic Soy Broth (TSB) diberikan 5% (b/v) membran kerabang telur ayam, menginkubasi, memisahkan cairan fermentasi dari biomassa sel, mengambil supernatan yang merupakan enzim kasar, menguji aktivitas protease, dan menguji aktivitas kolagenase. Aktivitas enzim gelatinase pada Bacillus spp. sebagaimana klaim 1 efektif mulai hari ke 5 dengan aktivitas gelatinase antara 85 – 100%. Aktivitas enzim kolagenase pada Bacillus spp. sebagaimana klaim 1 sebesar 2 – 13 U/mL. Aktivitas antibakteri pada Bacillus sp. lebih khusus pada Bacillus nakamurai BP1 adalah sebesar 0,67 – 0,88 cm zona hambatan.
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 11 Juni 2024
- Detail

Perangkat Lunak Antarmuka Interpretasi ACS (Attitude Control System)
OBDH mempunyai fungsi untuk menerima, mengatur, mengambil keputusan dan melaksanakan perintah dari dan ke satelit melalui stasiun bumi. PDHS mempunyai tugas untuk menerima data muatan yang masuk seperti data kamera untuk menyimpan, mengompres dan memformat data muatan untuk ditransmisikan melalui Antarmuka Kecepatan Tinggi ke stasiun bumi. PDHS dibangun berbasis FPGA dan mikrokontroler, FPGA berfungsi untuk menerima, mengkodekan dan menyimpan data muatan pada memori flash tertentu. Sedangkan mikrokontroler digunakan untuk menerima dan menyimpan data ACS (attitude control system) dari OBDH. Perangkat lunak antarmuka dibuat dan dikembangkan untuk menerima dan memverifikasi data ACS yang di kirim oleh OBDH sebelum diterima oleh PDHS. Verifikasi diperlukan untuk memastikan bahwa rangkaian data ACS yang dikirim oleh OBDH telah benar dan tidak terjadi kesalahan dalam penyusunannya. Kesalahan pada rangkaian data ACS akan mengakibatkan kesulitan pada operator dalam memverifikasi, dan mengolah gambar yang diperoleh dari Satelit NEO/A4. Perangkat lunak ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman delphi, yang mampu bekerja dengan data rate hingga 4Mbps, dengan waktu interpreatasi data kurang dari 250 ms.
- Hak Cipta
- Tersertifikasi
- - 10 Juni 2024
- Detail

FORMULA PERMEN SUSU JELI DARI GELATIN MEMBRAN KERABANG TELUR AYAM
Invensi ini berkaitan dengan metode, formula, dan karakteristik permen susu jelly dari gelatin membran kerabang telur ayam, khususnya formula terbaik untuk membuat permen susu jelly dengan penambahan gelatin membran kerabang telur ayam yang karakteristiknya mendekati dengan SNI. Metode pembuatan permen susu jelly menurut invensi ini dilakukan melalui tahapan-tahapan seperti memanaskan gelatin, memanaskan susu segar, glukosa, dan sukrosa, menyampurkan gelatin ke dalam adonan susu, menuang ke dalam cetakan, mendinginkan di suhu ruang, menyimpan di lemari es, mengeluarkan kembali dan mengeluarkan permen dari cetakan, dan menaburi permen dengan tepung tapioka dan gula halus sehingga dihasilkan permen susu jelly yang padat dan kenyal. Permen susu jelly yang telah jadi dari beberapa formula kemudian dikarakterisasi dan dibandingkan dengan SNI. Formula pembuatan permen susu jelly terbaik dengan metode ini adalah susu segar 100%, agar-agar 15%, gelatin 17%, air 10%, sukrosa 41%, glukosa 12%, dan asam sitrat 0,5% dengan karakteristik kadar air 14,1%; kadar abu 2,6%; total cemaran mikroba 0,5 x 104; kadar gula reduksi 12%; timbal 0 mg/kg; kadar timah 4,52 mg/kg; kadar raksa 0 mg/kg; dan kadar arsen 0 mg/kg.
- Paten
- Terdaftar
- - 10 Juni 2024
- Detail

METODE OPTIMASI PENYIAPAN NANO LIGNIN DARI LIGNIN PELEPAH PINANG DAN KARAKTERISTIK PRODUK YANG DIHASILKANNYA
Invensi ini mengungkap mengenai metode optimasi pembuatan nano lignin dari lignin kraft pelepah pinang dengan menggunakan metode mekanis. Metode sesuai invensi ini lebih sederhana, terjangkau, ramah lingkungan dan tidak menggunakan bahan kimia. Tahapan invensi yaitu perebusan pelepah pinang, pemasakan kraft, isolasi lindi hitam dengan asam fosfat untuk memperoleh lignin, menyiapkan serbuk lignin kraft pelepah pinang yang optimum,optimasi pembuatan nano lignin dengan metode mekanis hingga mendapatkan nano lignin berbentuk serbuk. Produk nano lignin dari lignin kraft pelepah pinang kondisi optimum hasil invensi ini dicirikan dengan ukuran partikel berkisar antara 224,53-288,97 nm dengan zeta potensial -20,90 sampai -17,07 mV. Nano lignin pada kombinasi yang optimum dengan nilai desirability yang tinggi dengan ukuran partikel 226,46 nm dan zeta potensial -18,71 mV dengan bentuk partikel yang lebih seragam dan stabil terdispersi dalam air destilata lebih dari 30 hari.
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 10 Juni 2024
- Detail

METODE FOTONIK IRRADIASI LASER NEODYMIUM YTTRIUM ALUMINUM GARNETT(Nd-YAG) UNTUK MEMPERBAIKI KARAKTER MORFOLOGI KEDELAI
Invensi ini berhubungan dengan suatu metode untuk memperbaiki karakter morfologi tanaman kedelai lokal Indonesia menggunakan irradiasi fotonik laser Nd-YAG, panjang gelombang 1064 nm, daya 10 mW, lama penyinaran 15; 30; 60; dan 120 detik. Metode ini bertujuan untuk mendapatkan mutan mutan tanaman kedelai yang memiliki potensi hasil tinggi. Tahapan-tahapan metode menurut invensi ini yaitu: melakukan irradiasi fotonik menggunakan laser Nd-YAG, panjang gelombang 1064 nm, daya 10 mW, lama penyinaran 15; 30; 60; dan 120 detik. Biji kedelai hasil irradiasi dan kontrolnya kemudian ditanam di lapangan sampai tahap panen.
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 10 Juni 2024
- Detail

METODE SINTESIS GRAPHENE OXIDE TEREDUKSI (rGO) MENGGUNAKAN GREEN CHEMISTRY DAN PRODUK YANG DIHASILKANNYA
Invensi ini berkaitan dengan metode pembuatan graphene oxide tereduksi (rGO) menggunakan green chemistry, yakni ekstrak lada hitam sebagai agen pereduksi alami. Metode sebagaimana invensi ini terdiri atas tiga tahapan. Tahapan pertama adalah preparasi green reduktor atau agen pereduksi alami hingga diperoleh supernatan sebagai hasil akhir ekstrak lada hitam. Tahapan kedua selanjutnya adalah mensintesis graphene oxide (GO) sehingga pada akhirnya akan diperolah GO berbentuk serbuk coklat kehitaman. Tahapan ketiga berikutnya adalah mereduksi GO dengan menambahkan green reduktor, yaitu ekstrak lada hitam sehingga pada akhirnya graphene oxide GO tereduksi (rGO) yang dihasilkan berbentuk serbuk hitam. rGO yang terbentuk dari invensi ini yang memiliki karakter, yaitu: bersifat non-toksik dan ramah lingkungan; mengandung green chemistry berupa ekstrak lada hitam yang mudah ditemukan di Indonesia; tanpa merusak integritas dan fleksibilitas GO; menghasilkan material GO dan rGO yang mengandung unsur C dan O dengan morfologi permukaan yang cenderung bergelombang, berstruktur lebih teratur, dan seragam, yakni berupa lembaran grafit monolayer; memiliki serapan UV-Vis pada panjang gelombang 230 nm (GO) dan 270 nm (rGO); serta mempunyai karakter difraktogram GO pada 2θ sebesar 10° (001) dan 42° (100) serta memiliki karakter difraktogram rGO pada 2θ sebesar 24° (002) dan 43° (100).
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 05 Juni 2024
- Detail

Software Pembuatan Initial Sea Surface Height Untuk Perhitungan Model Numerik Tsunami Berbasis Python (Versi 1.0)
Software ini digunakan untuk menghasilkan secara otomatis 3 data yang akan digunakan sebagai input untuk proses perhitungan model numerik perambatan tsunami. 3 data tersebut yaitu: data ketinggian muka air laut awal (initial sea surface height), data geometri yang diresampling, data indek kekasaran (Manning’s roughness coeffisient). Data-data tersebut digenerate secara otomatis sehingga dimensi ukuran dan resolusinya sesuai dengan sistem regular nested grid. Data ketinggian muka air laut awal dihitung berdasarkan parameter pergeseran lempeng, seperti: posisi episenter patahan, panjang patahan, lebar patahan, depth, strike, dip, slip dan dislocation. Data geometri dihasilkan dengan meresampling data BATNAS (data Batimetri Nasional BIG) sesuai dengan ukuran dan resolusi pada tiap-tiap gridnya. Sedangkan data indek kekasaran diseting dengan nilai value yang sama pada tiap pikselnya sebesar 0.025.
- Hak Cipta
- Tersertifikasi
- - 04 Juni 2024
- Detail

WAHANA NIRKABEL BAWAH AIR UNTUK MONITORING DATA HIDROGRAFI DAN LINGKUNGAN DI PERAIRAN DANGKAL
Invensi ini berkaitan dengan suatu wahana nirkabel bawah air yang digunakan untuk monitoring data hidrografi dan lingkungan di perairan dangkal dengan kedalaman 0 meter sampai 100 meter. Wahana ini terdiri dari badan berbentuk streamline yang dilengkapi dengan sistem sensor terintegrasi, sistem komunikasi nirkabel, dan sistem penyimpanan data internal. Bentuk streamline wahana memungkinkan kemampuan manuver dan stabilitas yang tinggi untuk pengukuran berkelanjutan dengan noise minimal. Sistem sensor meliputi Side Scan Sonar, altimeter, Sensor Suhu Konduktivitas, Sensor Kedalaman, GNSS, sensor kebocoran, dan kamera bawah air. Sistem komunikasi menggunakan wifi di permukaan dan akustik di bawah air. Wahana dilengkapi altimeter menghadap depan dengan jangkauan 100 m dan sudut pancaran 50 derajat untuk menghindari rintangan. Dimensi wahana adalah 1442 x 347 x 432 mm dengan berat 50 kg, mampu menyelam hingga 100 meter, kecepatan maksimum 4 knot, dan waktu jelajah 8 jam pada kecepatan 3 knot. Invensi ini mengatasi keterbatasan stasiun pengukuran statis dan menghindari gangguan data akibat kehadiran operator manusia, sehingga memungkinkan pemantauan lingkungan perairan dangkal yang lebih efektif dan efisien.
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 30 Mei 2024
- Detail

Kompilasi Ciptaan: Digitalisasi Identitas Pohon (ID) Dan Penggunaan QR ID Code Di Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ), Surakarta
Pusat Riset Botani Terapan, BRIN bekerja sama dengan Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) Surakarta, membuat suatu alat peraga untuk memudahkan mengenalkan pohon kepada masyarakat sebagai upaya edukasi konservasi sumber daya genetik. Sesuai visi dan misi TSTJ sebagai taman koleksi flora dan taman edukasi di Surakarta, maka pengenalan flora perlu dipermudah melalui sistem digitalisasi QR (quick response) code. Proses digitalisasi QR code diawali dengan mengumpulkan data pohon (ID) berupa nama pohon (daerah dan ilmiah), taksonomi, karakter pohon, gambar bunga/buah, asal, status konservasi, letak pohon (global positioning system) dan referensi. ID pohon yang sudah terkumpul, diinput dalam data sheet (excel). Selanjutnya membuat template deskripsi ID pohon dalam Microsoft Power Point/ Canva/ Corel Draw/ Adobe Photoshop, dikonversi dalam file JPEG dan disimpan di Google Drive. Untuk mempermudah akses ke public dan monitoring pengunjung, link di google drive diedit dan dibuat QR code menggunakan aplikasi berlisensi S.ID. LITE (https://home.s.id/). QR code diprint khusus outdoor pada plakat acrilix beukuran 12,5 x 12,5 cm dan dipasang pada pohon setinggi dada orang dewasa agar mudah diakses. Pengunjung dapat mengakses QR code dengan cara scan atau pemindaian dengan smartphone. Hasilnya berupa informasi identitas pohon yang cukup lengkap.
- Hak Cipta
- Tersertifikasi
- - 22 Mei 2024
- Detail

METODE PENGUKURAN SENYAWA 4-NONILFENOL MENGGUNAKAN KROMATOGRAFI CAIR KINERJA TINGGI DETEKSI UV
Invensi ini berkaitan dengan suatu metode pengukuran senyawa 4-nonilfenol secara kromatografi cair kinerja tinggi yang dilengkapi detektor UV menggunakan kolom XBridge C18 dengan dimensi 100 x 2,1 mm i.d (Waters, Milford, MA), 3,5 μm. Kurva kalibrasi memberikan hasil yang linier dalam rentang konsentrasi 1,424-14,240 μg/mL. Selain itu juga, kemiringan sudut yang dibentuk menunjukkan sensitivitas metode yang berarti bahwa detektor memberikan respon yang proporsional antara input dan output. Kondisi di atas memberikan resolusi yang sangat baik hingga tercapai pemisahan alas. Dari hasil kromatogram ini dapat disimpulkan bahwa metode pengukuran senyawa 4-Nonilfenol dapat menggunakan kromatografi cair kinerja tingi dengan detektor UV.
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 20 Mei 2024
- Detail