INKLINOMETER BOREHOLE SERAT OPTIK UNTUK MENGUKUR KEMIRINGAN TANAH BERBASIS SERAT OPTIK JENIS SMS (SINGLE MODE – MULTIMODE – SINGLE MODE)
Paten
INKLINOMETER BOREHOLE SERAT OPTIK UNTUK MENGUKUR KEMIRINGAN TANAH BERBASIS SERAT OPTIK JENIS SMS (SINGLE MODE – MULTIMODE – SINGLE MODE)
Invensi ini berkaitan dengan inklinometer borehole untuk mengukur kemiringan tanah di kedalaman yang membentuk sudut terhadap sumbu vertikal tanah dalam empat arah kemiringan. Inklinometer borehole ini terdiri dari suatu sumber cahaya laser, kopler serat optik, kabel serat optik, empat buah silinder rumahan, masing-masing dengan probe serat optik SMS di dalamnya yang berfungsi sebagai sensor kemiringan, yang duduk didalam silinder utama berupa pipa PVC, tali stainless steel, bandul pemberat; yang dicirikan dengan empat buah silinder rumahan dipasang di dalam pipa rumahan utama dan memuat empat buah probe serat SMS (single mode-multimode-single mode) yang masing-masing tersambung di antara dua untai serat optik jenis single mode yang berfungsi sebagai sebagai media penjalaran cahaya; suatu pendeteksi cahaya dan pembaca data yang terdiri dari fotodetektor, penguat transimpedance, serta panel meter sebagai penunjuk nilai kemiringan pada arah sumbu X+, X-, Y+ serta Y- dilengkapi knop kalibrasi tegangan; empat tuas penekan aktif dan empat tuas penekan pasif untuk masing-masing silinder rumahan yang berlokasi di kedua sisi silinder rumahan; empat serat optik masukan dan satu serat optik acuan berbentuk U; empat strip pipa PVC yang dilekatkan pada bagian dalam pipa PVC sebagai jalur gerak vertikal untuk tuas penekan aktif dan tuas penekan pasif.
P00202010059
17 Desember 2020
2020
MIG-2020-1650216344.524
-
Pusat Penelitian Fisika
Bambang Widiyatmoko ; Dwi Bayuwati ; Edi Kurniawan ; Imam Mulyanto ; Suryadi ; Mefina Yulias Rofianingrum, S.Si., M.T. ;