ALAT PENCACAH UNTUK INDUSTRI HIJAUAN PAKAN TERNAK

Paten

ALAT PENCACAH UNTUK INDUSTRI HIJAUAN PAKAN TERNAK

Invensi ini mengenai alat pencacah untuk industri hijauan pakan ternak, lebih khusus lagi invensi ini berhubungan dengan mesin pencacah yang digunakan untuk mencacah bahan baku pakan ternak berupa hijauan menjadi pakan ternak, yang mempunyai keunggulan menghasilkan ukuran produk cacahan lebih seragam dalam skala industri. Ciri-ciri yang menjadi pembeda dengan mesin pencacah ini dengan invensi sebelumnya adalah pada corong hopper input terdapat dua roller penarik sehingga lebih mudah dan cepat pada saat menarik bahan dan mengurangi resiko tangan masuk ke dalam ruang cacah sehingga lebih aman. Selain itu di dalam ruang pencacah dengan tiga mata pisau yang tajam sehingga hasil cacah lebih rapih dan seragam, dilengkapi dengan plat di belakang mata pisau yang dapat mendorong hasil cacahan ke dalam corong saluran keluar dengan kuat, sehingga mengurangi hasil cacahan yang tersisa dalam ruang cacah. Pada corong keluar yang mengarah ke atas dan sedikit menurun dengan sedikit ke bawah pada ujung luarnya sehingga hasil cacahan dapat langsung dimasukkan ke dalam silo untuk pembuatan silase atau dimasukkan ke dalam pengaduk untuk membuat pakan komplit pada industri pakan ternak terutama industri pengolahan hijauan makanan ternak.


S00202212328

02 November 2022

2022

2022-1655079893-groy


( Lihat )

PUSAT RISET PETERNAKAN

rusl005@brin.go.id

Badan Riset dan Inovasi Nasional

Paten Sederhana

Mesin dan Elektronika

2

B02C 18/18, B26D 3/24

--

--

0

-

--


  • Ruslan Abdul Gopar
    ( PUSAT RISET PETERNAKAN )
  • Maman Surachman
    ( PUSAT RISET PETERNAKAN )
  • I Wayan Angga Darmawan
    ( PUSAT RISET PETERNAKAN )
  • Windu Negara
    ( PUSAT RISET PETERNAKAN )
  • Rahma Isartina Anwar
    ( PUSAT RISET PETERNAKAN )
  • Setiawan Martono
    ( Direktorat Pengelolaan Laboratorium, Fasilitas Riset, dan Kawasan Sains Teknologi )
  • Satria Maulana
    ( PUSAT RISET PETERNAKAN )
  • Florentina Bety Indah Lupitasari
    ( PUSAT RISET PETERNAKAN )
  • Abdul Aziz
    ( PUSAT RISET HORTIKULTURA DAN PERKEBUNAN )
  • Hana Hermawan
    ( PUSAT RISET TEKNOLOGI INDUSTRI PROSES DAN MANUFAKTUR )
  • Dudi Iskandar
    ( Direktorat Evaluasi Kebijakan Riset, Teknologi, dan Inovasi )
  • Hikmah Agustina Parastiwi
    ( Pusat Riset Peternakan )
  • Putut Suryo Negoro
    ( Pusat Riset Peternakan )
Kembali