PROSES PEMISAHAN FOSFAT DENGAN PEMANGGANGAN ALKALI PADA PRODUKSI KONSENTRAT LOGAM TANAH JARANG HIDROKSIDA DARI MONASIT

Paten

PROSES PEMISAHAN FOSFAT DENGAN PEMANGGANGAN ALKALI PADA PRODUKSI KONSENTRAT LOGAM TANAH JARANG HIDROKSIDA DARI MONASIT

Monasit, hasil samping penambangan timah banyak terdapat di Bangka Belitung. Telah diperoleh proses pengolahan monasit menjadi konsentrat LTJ hidroksida melalui metode basa dengan tahapan pemanggangan alkali, pelindian air, filtrasi I, pelarutan parsial, filtrasi II, pengendapan uranium dan torium, filtrasi III, pengendapan LTJ hidroksida, filtrasi IV, dan pengeringan produk. Pada pemanggangan alkali, monasit dan NaOH dengan perbandingan monasit:NaOH = 1:1, dipanggang pada suhu 3000C-5000C selama 1-2 jam, kemudian ditambahkan air panas suhu 800C-1000C sebanyak 5 kali berat monasit awal, diaduk 1 jam, difiltrasi, endapan hidroksida dicuci dengan air panas suhu 800C-1000C hingga pH filtrat 8–9, endapan hidroksida dilarutkan dengan asam klorida/HCl pekat pada pH 3,5-3,7 suhu 700C-800C, waktu 2 jam, difiltrasi dan dicuci dengan larutan HCl pH 3,5-3,7 sebanyak 2-3 kali berat umpan pelarutan parsial, filtrat diendapkan uranium dan toriumnya dengan NH4OH pada pH 6,0-6,3 suhu kamar, waktu 1 jam, difiltrasi, kemudian dilakukan pengendapan LTJ hidroksida dengan NH4OH pada pH 9,6–9,8 suhu kamar, waktu 1 jam, hasil pengendapan difiltrasi dan dicuci dengan larutan NH4OH pH 9,6-9,8 dengan volume sebanyak 2-6 kali berat monasit awal kemudian dikeringkan.


P00202215483

26 Desember 2022

2022

2022-1668434284-5gxt


( Lihat )

Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif

ries002@brin.go.id

Badan Riset dan Inovasi Nasional

Paten

Nuklir, Kimia, Material

1

0

-


  • Riesna Prassanti
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Kurnia Trinopiawan
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Kurnia Setiawan Widana
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Aditya Widian Putra
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Tri Purwanti
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Rommy
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Afiq Azfar Pratama
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Roza Indra Laksmana
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Suci Indryati
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Amalia Ekaputri Hidayat
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Rachmat Fauzi Hidayat
    ( Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia )
  • Agus Sumaryanto
    ( Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif )
  • Yarianto Sugeng Budi Susilo
    ( Direktorat Evaluasi Kebijakan Riset, Teknologi, dan Inovasi )
Kembali