FORMULASI DAN PROSES PEMBUATAN BIOAKTIVATOR DALAM FERMENTASI LIMBAH ORGANIK PADAT (FLOP)

Paten

FORMULASI DAN PROSES PEMBUATAN BIOAKTIVATOR DALAM FERMENTASI LIMBAH ORGANIK PADAT (FLOP)

Invensi ini bertujuan untuk menghasilkan formulasi bioaktivator fermentasi limbah organik padat yang terdiri dari konsorsium isolat fungi yang mampu meningkatkan kandungan senyawa humik dalam pengolahan pupuk organik. Proses pembuatan bioaktivator fermentasi limbah organik padat terdiri dari tahapan sebagai berikut : subkultur strain fungi terpilih sebagai bioaktivator, perbanyakan fungi bioaktivator unggul pada media cair ekstrak kentang, pencampuran bahan carrier dengan strain fungi dalam media cair ekstrak kentang dengan konsentrasi sebanyak 8%-15% (v/w), media carrier yang digunakan untuk bioaktivator adalah tepung tapioka dan dedak. Pengemasan bioaktivator dibuat dengan perbandingan 1:500 terhadap volume limbah organik padat. Aplikasi bioaktivator dapat digunakan pada fermentasi limbah organik seperti serasah daun, spent mushroome substrate, kasgot, biochar, dan ampas tahu. Produk bioaktivator pada invensi ini, mempunyai kandungan isolat fungi sebanyak 3 strain yaitu Coriolopsis hainanensis, Polyporus thailandensis, dan Cerrena aurantiopora, dan mampu meningkatkan kandungan senyawa humik pada fermentasi limbah organik padat sebanyak 9,02%.


P00202205229

28 April 2022

2022

2022-1669817007-fheg

-


-

Pusat Riset Mikrobiologi Terapan

riki003@brin.go.id

Badan Riset dan Inovasi Nasional

Paten Biasa

Bioteknologi

3

Drs. Syafrizal

0

-


  • Riki Ruhimat SP
    ( Pusat Riset Mikrobiologi Terapan )
  • Sarjiya Antonius
    ( Pusat Riset Mikrobiologi Terapan )
  • Tirta Kumala Dewi
    ( Pusat Riset Mikrobiologi Terapan )
  • Agung Adi Nugroho
    ( Pusat Riset Mikrobiologi Terapan )
  • Entis Sutisna
    ( Pusat Riset Mikrobiologi Terapan )
  • Nani Mulyani
    ( Pusat Riset Mikrobiologi Terapan )
Kembali