METODE EKSTRAKSI DNA DAUN KOPI ARABIKA (Coffea arabica L.)

Paten

METODE EKSTRAKSI DNA DAUN KOPI ARABIKA (Coffea arabica L.)

Invensi ini mengenai teknis ekstraksi DNA daun kopi arabika yang memiliki kandungan metabolit sekunder tinggi. Metode ekstraksi DNA memiliki langkah-langkah sebagai berikut: sampel daun kopi ditambahkan buffer ekstraksi lalu dihaluskan tanpa menggunakan nitrogen cair; enzim RNAse ditambahkan ke dalam sampel daun kopi yang telah halus lalu diinkubasi; pemisahan DNA dan senyawa lainnya dilakukan sebanyak 2 kali menggunakan campuran kloroform:isoamil alkohol; selanjutnya supernatan DNA diendapkan dengan isopropanol; pelet DNA dicuci dengan alkohol 70% dan alkohol absolut; pelet DNA dikeringkan dan dilarutkan dengan buffer TE, lalu diinkubasi pada suhu 65oC selama 15 menit untuk mempercepat proses pelarutan. Seluruh proses ekstraksi DNA ini dapat dilakukan pada suhu ruang. Hasil ekstraksi DNA dari daun kopi arabika yang kaya metabolit sekunder mampu menghasilkan DNA genom dengan konsentrasi, kemurnian, kualitas, dan dapat teramplifikasi dengan baik. Metode ekstraksi DNA ini sangat cocok diterapkan untuk aplikasi teknologi marka molekuler yang memerlukan sampel dalam batch dan jumlah yang banyak karena hemat biaya, cepat, mudah, dan praktis.


P00202311545

31 Oktober 2023

2023

2023-1683799234-pwgx


-

Pusat Riset Rekayasa Genetika

enrimita@gmail.com

Badan Riset dan Inovasi Nasional

Paten Biasa

Bioteknologi

3

0

-


  • Enny Rimita Sembiring
    ( Pusat Riset Rekayasa Genetika )
  • Ahmad Zaelani
    ( Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia )
  • Rita Andini
    ( Pusat Riset Rekayasa Genetika )
  • Heru Prono Widayat
    ( Universitas Syiah Kuala )
  • Muhammad Ikhsan Sulaiman
    ( Universitas Syiah Kuala )
  • Rachman Jaya
    ( BSIP, Kementerian Pertanian )
  • Murna Muzaifa
    ( Universitas Syiah Kuala )
Kembali