KURSI KEMUDI KERETA API

Desain Industri

KURSI KEMUDI KERETA API

Bagian headrest memiliki bentuk dasar segitiga sama sisi yang dilakukan mirroring (kiri- kanan), sehingga membentuk bidang segi enam dan dianggap senada dengan bentuk dasar yang ada di bagian seatback dan seatpan. Bentuk segi enam ini dikombinasikan dengan bentuk persegi panjang memanfaatkan garis berwarna coklat yang sekaligus dijadikan sebuah aksen. Hal ini juga ditemukan pada seatback dan seatpan. Bagian seatback dan seatpan pada kursi yang memiliki motif rangkaian bidang segitiga yang dilakukan mirroring. Motif tersebut bernama “Pucuak Rabuang” yang memiliki falsafah seperti bambu yang setiap bagiannya memiliki manfaat sehingga dapat dianalogikan berupa moda transportasi yang sangat bermanfaat, serta motif berangkai menyambung) menggambarkan kereta api yang terdiri dari beberapa rangkaian. Bagian armrest yang memiliki konsep streamline dan berbentuk lebih modern berfungsi untuk mengimbangi ambience tradisional yang cukup dominan. Terdapat permainan warna dimana kombinasi warna hitam, cream, serta coklat yang sedikit disembunyikan sebagai sebuah aksen. Menekankan pada motif Pucuak Rabuang pada permukaan kursi yang menunjukkan makna filosifis sebilah bambu yang setiap bagiannya memiliki keguanaan dan manfaat yang baik. Secara semiotic menganalogikan moda transportasi yang berguna, serta motif berangkai (menyambung) menggambarkan kereta api yg terdiri dari beberapa rangkaian.


2023-1685464437-krlv

B-2683/III.3.2HK.00/5/2023


( Lihat )

Pusat Riset Teknologi Transportasi

yoha011@brin.go.id

Badan Riset dan Inovasi Nasional

A00202304324

27 September 2023

-

IDD000070097


  • Guino Verma
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Adhi Dharma Permana
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Beny Halfina
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Yohanes Pringeten Dilianto Sembiring Depari
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Hendrato
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Andik Dwi Kurniawan
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Jean Mario Valentino
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Muhammad
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Barep Luhur Widodo
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Siti Hidayanti Mutiara Kurnia
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Hastiya Annisa Fitri
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
Kembali