PROSES PEMBUATAN TEH CELUP HERBAL DAUN UROKEP – DAUN MINT
Paten
PROSES PEMBUATAN TEH CELUP HERBAL DAUN UROKEP – DAUN MINT
Invensi ini menyediakan suatu proses pembuatan teh celup herbal yang terdiri dari suatu campuran antara daun Urokep (Senna alata) dengan daun mint (Mentha piperita). Daun urokep secara tradisional digunakan sebagai minuman untuk memperlancar buang air besar dan dapat menurunkan berat badan, akan tetapi memiliki aroma yang kurang menarik. Uji lanjut GC-MS memprediksi bahwa daun urokep mengandung senyawa penciri Stigma-sterol yang tergolong fitosterol atau “lemak baik”, sehingga dapat membantu mengurangi kadar lemak dalam tubuh dan memberi efek pelangsing. Daun mint merupakan sumber antioksidan, kaya vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh, seperti: vitamin A, C, potasium, kalsium, dan folat. Proses pembuatan teh daun urokep dan daun mint terdiri dari: memanen dan menyortir daun urokep, mencuci daun urokep, mengeringkan daun urokep (kering udara), mengeringkan daun urokep menggunakan (kering oven), menghaluskan daun urokep kering oven, menghaluskan daun mint kering, mengayak campuran serbuk daun urokep-mint, mencampur serbuk daun urokep dan daun mint ke dalam kantung teh celup, memasang benang teh celup pada kantung teh, mengepres kantung teh celup, mengemas teh celup dalam kemasan kotak kardus kecil atau plastik.
S00202314519
22 Desember 2023
2023
2023-1686928038-gera
B-701/III.5.6/TK.11.02/4/2023
Pusat Riset Biomassa dan Bioproduk
rizki.maharani@brin.go.id
Badan Riset dan Inovasi Nasional
Paten Sederhana
Obat Herbal
1
0
-
- Rizki Maharani
( Pusat Riset Biomassa dan Bioproduk ) - Andrian Fernandes
( Pusat Riset Biomassa dan Bioproduk ) - Made Hesti Lestari Tata
( Pusat Riset Ekologi dan Etnobiologi )