INSINERATOR UNTUK PEMBAKARAN SAMPAH MEDIS

Paten

INSINERATOR UNTUK PEMBAKARAN SAMPAH MEDIS

Invensi ini bertujuan untuk menyediakan suatu insinerator pembakar sampah medis yang dicirikan dengan mempunyai dua ruang bakar yang terdiri dari ruang bakar utama untuk pembakaran sampah menjadi abu dan ruang bakar sekunder untuk pembakaran gas karbon monoksida yang dikandung gas buang menjadi gas karbon dioksida. Insinerator untuk membakar sampah medis menurut invensi ini memiliki dinding insinerator yang terbuat dari bata tahan api. Ruang bakar utama memiliki ruang abu yang terletak pada bagian bawahnya. Nosel udara ditempatkan pada bagian atas dari ruang bakar utama dan nosel udara utama ditempatkan pada bagian bawah dari ruang bakar utama. Antara ruang bakar utama dan ruang abu dibatasi oleh suatu grill. Dua pembakar utama ditempatkan pada bagian depan ruang bakar utama dan disusun secara paralel satu sama lain. Sedangkan ruang bakar sekunder memiliki nosel udara sekunder, dan ditempatkan pembakar sekunder di bawah nosel udara sekunder tersebut. Lubang abu dibuat pada bagian bawah ruang bakar sekunder. Antara ruang bakar utama dan sekunder dibuat suatu pembatas. Suatu cerobong dibuat pada bagian bawah ruang bakar sekunder yang berfungsi untuk mengeluarkan asap.


P00201200896

23 Oktober 2012

2012

MIG-2012-1650216289.125


-

Pusat Penelitian Fisika

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia

P

Lingkungan

1

F23G 5/16

Ir. Mahruzar

0

12 April 2021

IDP000076127


Mamat ;

Kembali