Aplikasi E-recording Untuk Wilayah Sumber Bibit Ternak Berbasis Android

Hak Cipta

Aplikasi E-recording Untuk Wilayah Sumber Bibit Ternak Berbasis Android

Peningkatan produktivitas dan mutu genetik di wilayah sumber bibit menjadi fokus utama dalam upaya meningkatkan populasi dan produktivitas ternak lokal di Indonesia. Salah satu kegiatan yang penting dalam meningkatkan produktivitas dan mutu genetik ternak di wilayah sumber bibit adalah dengan menerapkan good breeding practice antara lain dengan melakukan recording ternak dan seleksi. Recording ternak dan seleksi merupakan rangkaian kegiatan yang meliputi identifikasi, pencatatan silsilah, pencatatan produksi dan reproduksi, pencatatan manajemen pemeliharaan, perbaikan pakan dan kesehatan ternak yang pada akhirnya dapat digunakan sebagai kriteria seleksi untuk menghasilkan bibit unggul. Aplikasi e-recording merupakan software system identifikasi dan recording ternak yang diciptakan khusus untuk wilayah sumber bibit dan dapat diakses menggunakan smartphone android sehingga memudahkan user dalam input data dan output yang ditampilkan sangat informative sehingga memudahkan dalam mengambil keputusan di lapangan. Aplikasi e-recording juga dilengkapi dengan beberapa fitur antara lain profil user, data ternak meliputi fitur untuk sapi potong dan kambing, no ID ternak, eartag, rumpun sapi, rumpun kambing, jenis kelamin, ID tetua (induk dan pejantan). Pada fitur “data ternak” juga dilengkapi dengan data recording yang memuat data penimbangan-penimbangan sebelumnya dan ini sangat memudahkan dalam mengevaluasi performan seekor ternak serta juga dilengkapi dengan fitur SKLB (surat keterangan layak bibit) elektronik. Aplikasi e-recording juga dilengkapi dengan fitur pengawasan berjenjang mulai dari recorder dilapangan, kordinator Kabupaten sampai Provinsi, sedangkan kriteria seleksi berbasis SNI.


2024-1711098952-pnnp

NOMOR B-1045/III.11.5/FR.04.00/3/2024


( Lihat )

Pusat Riset Peternakan

hart018@brin.go.id

Badan Riset dan Inovasi Nasional

SF - Perangkat Lunak

Pasuruan

18 Agustus 2023

EC00202442775

29 Mei 2024

29 Mei 2024

000618130


  • Hartati
    ( Pusat Riset Peternakan )
  • Widya Pintaka Bayu Putra
    ( Pusat Riset Zoologi Terapan )
  • Mariyono
    ( Pusat Riset Peternakan )
  • Lukman Affandhy S
    ( Pusat Riset Peternakan )
  • Dewi Khosiya Robba
    ( Pusat Riset Peternakan )
  • Sulistiyoningtiyas Irmawanti
    ( Pusat Riset Peternakan )
  • Ferry Irawan
    ( PT Bina Bersama Niaga Digital )
  • Aprisal
    ( Dinas Peternakan Provinsi Sumatera Barat )
Kembali