PROSES PEMBUATAN HIDROGEL KERING BERBASIS PATI AREN SEBAGAI AGEN PEMBAWA HERBISIDA ALTERNATIF ASAM NONANOAT DAN PRODUK YANG DIHASILKANNYA
Paten
PROSES PEMBUATAN HIDROGEL KERING BERBASIS PATI AREN SEBAGAI AGEN PEMBAWA HERBISIDA ALTERNATIF ASAM NONANOAT DAN PRODUK YANG DIHASILKANNYA
Invensi ini berkaitan dengan proses pembuatan hidrogel berbasis pati aren sebagai agen pembawa herbisida alternatif asam nonanoat. Pembuatan hidrogel ini terdiri dari pati aren 9-28 %b/b, kitosan termodifikasi 9-28 %b/b dan asam sitrat 35-40 %b/b, sodium phosphate dibasic heptahydrate (SHP7) 5-10 %b/b, tween 80 7-12 %b/b dan asam nonanoat 7-12 %b/b. Hidrogel yang dihasilkan memiliki warna permukaan coklat dengan tekstur yang mampat. Secara morfologi, hidrogel yang dihasilkan memiliki pori pada strukturnya. Dari beberapa karakterisasi dari hidrogel, yakni uji morfologi, gugus fungsi, serta uji rilis zat aktif dan uji aktivitas terhadap tanaman target, maka invensi terkait hidrogel ini berpotensi sebagai media pembawa herbisida alternatif asam nonanoat yang relatif lebih aman penggunannya sebagai herbisida.
P00202407245
31 Juli 2024
2024
2024-1712038167-pf6b
-
Pusat Riset Kimia
witt001@brin.go.id
Badan Riset dan Inovasi Nasional
Paten Biasa
Kimia Material
2
0
-
- Witta Kartika Restu
( Pusat Riset Kimia ) - Nurhani Aryana
( Pusat Riset Kimia ) - Rista Siti Mawarni
( Pusat Riset Kimia ) - Yulianti Sampora
( Pusat Riset Kimia ) - Yenni Apriliany Devy
( Pusat Riset Kimia ) - Evi Triwulandari
( Pusat Riset Kimia ) - Muhammad Ghozali
( Pusat Riset Kimia )
- Tazkia Qonita Zahra
( Universitas Indonesia )