METODE PEMBUATAN MEMBRAN POLIMER ELEKTROLIT PADAT BERBAHAN BAKU SERAT PELEPAH NIPAH DAN PRODUK YANG DIHASILKANNYA
Paten
METODE PEMBUATAN MEMBRAN POLIMER ELEKTROLIT PADAT BERBAHAN BAKU SERAT PELEPAH NIPAH DAN PRODUK YANG DIHASILKANNYA
Invensi ini menyediakan metode pembuatan membran polimer elektrolit padat berbahan baku serat pelepah nipah dan produk yang dihasilkannya. Metode pembuatan membran polimer elektrolit padat berbahan baku serat pelepah nipah terdiri dari tahapan: a) tahap delignifikasi menggunakan reaktor delignifikasi; b) tahap pemutihan menggunakan hidrogen peroksida; c) sintesis karboksimetil selulosa yang mampu membentuk membran polimer elektrolit; d) pencampuran CMC, PVA, LiClO4, dan gliserol ke dalam akuades dalam pengaruh pengadukan konstan, selama minimal 12-24 jam hingga larutan homogen; e) menuangkan campuran yang telah homogen ke permukaan cawan petri secara merata; f) mengeringkan hasil dari tahap (e) ke dalam oven pengering pada suhu minimal 60oC selama minimal 24 jam; dan g) mengangkat membran yang dihasilkan dari tahap (f). Produk delignifikasi yang diperoleh sebesar 21,32% terhadap biomassa serat pelepah nipah, sedangkan produk pemutihan yang diperoleh sebesar 35,50%. Rendemen produk CMC yang dihasilkan sebesar 48,69%. Kuat tarik optimum dari CMC-PVA adalah 27,21 MPa, pada penambahan 50 dan 50%. Karakteristik konduktivitas ion optimum dari membran polimer elektrolit padat terkompleks garam litium sebesar 6,60 x 10-6 S cm-1, sedangkan dari membran polimer elektrolit padat CMC/PVA/LiClO4 terplastisasi gliserol sebesar 2,70 x 10-3 S cm-1.
P00202407251
31 Juli 2024
2024
2024-1712806603-bxla
-
Pusat Riset Kimia
sunt002@brin.go.id
Badan Riset dan Inovasi Nasional
Paten Biasa
Kimia Material
2
0
-
- Sun Theo Constan Lotebulo Ndruru
( Pusat Riset Kimia ) - Anita Marlina
( Pusat Riset Kimia )
- Djabal Nur Basir
( Universitas Hasanuddin ) - Risda Adriana
( Universitas Hasanuddin )