BATERAI ION LITIUM TIPE SEL KOIN DENGAN ANODA BERBASIS KARBON AKTIF DARI TANDAN KOSONG KELAPA SAWIT
Paten
BATERAI ION LITIUM TIPE SEL KOIN DENGAN ANODA BERBASIS KARBON AKTIF DARI TANDAN KOSONG KELAPA SAWIT
Invensi ini mengenai baterai ion litium tipe sel koin dengan anoda berbasis karbon aktif dari tandan kosong kelapa sawit dengan dengan variasi konsentrasi aktivator KOH dari 10% hingga 35%. Baterai ion litium tipe sel koin yang terdiri dari: selubung baterai kutub negatif, lembaran anoda berbasis karbon aktif tandan kosong kelapa sawit, elektrolit, pemisah PE, katoda, spacer, cincin spring dan selubung baterai kutub positif. Diperoleh suatu baterai ion litium tipe sel koin dengan anoda berbasis karbon aktif dari tandan kosong kelapa sawit pada konsentrasi aktivator KOH 20% menunjukkan hasil pengujian CV yang optimal dengan nilai arus puncak katiodik (Ipc) sebesar 0,348 mA dan hasil pengujian CD dengan nilai kapasitas spesifik pengisian dan pengosongan sebesar 361,4 mAh/g dan 302,1 mAh/g, nilai efisiensi Coulombic sebesar 83%, dan nilai retensi sebesar 96%. Dengan hasil performa baterai tersebut menunjukkan bahwa ion litium tipe sel koin dengan anoda berbasis karbon aktif dari tandan kosong kelapa sawit pada konsentrasi aktivator KOH 20% memiliki stabilitas yang baik dan dapat mempertahankan kapasitas penyimpanan energi secara efektif selama penggunaan jangka panjang.
S00202415149
12 Desember 2024
2024
2024-1722345550-uaoh
-
Pusat Riset Biomassa dan Bioproduk
nidy001@brin.go.id
Badan Riset dan Inovasi Nasional
Paten Sederhana
Kelistrikan
2
0
-
- Nidya Chitraningrum
( Pusat Riset Biomassa dan Bioproduk ) - Achmad Subhan
( Pusat Riset Material Maju ) - Ahmad Fudholi
( Pusat Riset Konversi dan Konservasi Energi ) - Sudarmanto
( Pusat Riset Biomassa dan Bioproduk )
- Rakhmawati Farma
( UNRI ) - Wahyudi Nandana Munte
( UNRI ) - Firman Gunawan
( UNRI )