INSTALASI RECIRCULATING AQUACULTURE SYSTEM (RAS) UNTUK PENDEDERAN IKAN NILA

Paten

INSTALASI RECIRCULATING AQUACULTURE SYSTEM (RAS) UNTUK PENDEDERAN IKAN NILA

Invensi ini mengenai Instalasi Recirculating Aquaculture System (RAS) untuk pendederan ikan nila. Lebih khusus lagi, invensi ini berhubungan dengan aplikasi instalasi RAS yang terdiri dari bak-bak pendederan ikan nila, filter fisik dan biologis untuk membersihkan air budidaya, lampu ultraviolet untuk sterilisasi, dan pompa sirkulasi air budidaya. Instalasi RAS ini meresirkulasi dan membersihkan air dari bak-bak pendederan dengan filter fisik vertikal, filter biologis berukuran besar, dan lampu ultraviolet, sehingga air dapat digunakan kembali untuk pendederan ikan nila. Tujuan utama dari invensi ini adalah mengatasi permasalahan cepat menurunnya kualitas air pada bak-bak pendederan ikan nila yang mengakibatkan kematian larva dan benih. Instalasi RAS untuk pendederan ikan nila adalah invensi yang digunakan untuk memperbaiki kualitas air pendederan sehingga memperkecil kematian benih. Invensi ini terdiri dari a. dua belas buah bak pendederan, b. sebuah filter fisik vertikal, c. sebuah filter biologis dalam tangki besar, d. pompa sirkulasi, e. lampu ultra violet, f. aerator, dan g. perlengkapan pipa dan kelistrikan. Invensi ini dicirikan dengan penggunaan bak pendederan berukuran 300 liter sebanyak 12 unit, filter fisik vertikal, penambahan media arang aktif, dan filter biologis besar, sehingga proses filtrasi, remediasi dan sterilisasi lebih efektif dan efisien.


P00202415129

12 Desember 2024

2024

2024-1728531524-nkvf

B-6026/III.4.9/FR.04.00/10/2024


( Lihat )

Pusat Riset Perikanan

idchaidir@gmail.com

Badan Riset dan Inovasi Nasional

Paten Biasa

Mesin dan Elektronika

1

0

-


  • Iding Chaidir
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Ratu Siti Aliah
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Dedy Yaniharto
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Wisnu Sujatmiko
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Novi Megawati
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Kiki Mariya Dewi
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Ekky Ilham Romadhona
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Arif Rahmat Ardiansyah
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Annisa Fitri Larassagita
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Handang Widantara
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Aslia
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Aditia Farman
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Rahmat
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Moh Risky
    ( Pusat Riset Perikanan )
  • Ayub
    ( Pusat Riset Perikanan )
Kembali