METODA PENGUJIAN INSEKTISIDA DELTAMETHRIN DALAM KAKAO BUBUK SIAP SAJI

Paten

METODA PENGUJIAN INSEKTISIDA DELTAMETHRIN DALAM KAKAO BUBUK SIAP SAJI

Tujuan invensi ini adalah untuk menyediakan metoda analisis residu pestisida golongan pyrethroid khususnya insektisida deltamethrin dalam kakao bubuk siap saji menggunakan kromatografi gas (GC) yang dilengkapai dengan detektor electron capture detector (µECD) untuk memperoleh hasil pengujian secara kuantitatif yang dapat diterima oleh semua pihak melalui perwujudan dengan tahapan sebagai berikut : Mengekstrak 2 sampel kakao bubuk siap saji dengan 10 mL asetonitril, memurnikan 2 mL ekstrak menggunakan kombinasi PSA/Florisil, menyaring 1 mL ko-ekstrak dengan syringe filter, menginjeksikannya ke dalam GC-ECD sebanyak 1 L; menetapkan parameter validasi metoda pengujian yang terdiri dari presisi, akurasi, linieritas, LoD dan LoQ serta efek matrik (ME); menghitung % SDR, uji-t, %perolehan-kembali, koefisien korelasi (r), kuantitas LoD dan LoQ, serta %ME.


P00202001904

09 Maret 2020

2020

MIG-2020-1650216339.3122


-

Loka Penelitian Teknologi Bersih

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia

Paten

Biologi

3

B01D 1/02, G01N 30/02

Ir. Susilo Wardoyo

-

0

14 Maret 2023

IDP000086419


Een Sri Endah ; Retno Yusiasih ; Tiny Agustini Koesmawati ; Mariska Margaret Pitoi ; Miranti Ariyani ;

Kembali