PATI TAPIOKA BERPORI MIKRO SEBAGAI AGEN PENJERAPAN MINYAK DAN PROSES PEMBUATANNYA
Paten
PATI TAPIOKA BERPORI MIKRO SEBAGAI AGEN PENJERAPAN MINYAK DAN PROSES PEMBUATANNYA
Invensi ini berkaitan tentang pati tapioka berpori mikro sebagai agen penjerapan minyak yang mengandung enzim α-amilase dan proses pembuatannya. Komposisi produk pati tapioka berpori menurut invensi ini terdiri dari: pati tapioka; enzim α-amilase Brevibacterium sp; dan buffer fosfat. Tahapan proses pembuatan produk pati berpori mikro terdiri dari beberapa tahap. Pada tahap awal yaitu pembuatan larutan enzim α-amilase Brevibacterium sp dengan rasio aktivitas enzim dan substrat tertentu dengan penambahan buffer fosfat. Kemudian dilakukan penimbangan pati tapioka dengan jumlah tertentu dan dilakukan hidrolisis enzimatis dengan pencampuran antara pati dan larutan enzim. Reaksi hidrolisis dihentikan dengan penambahan etanol dan dilakukan pemisahan serta pencucian dengan etanol. Kemudian dikeringkan, sehingga memperoleh pati berpori mikro. Aspek selanjutnya dari invensi ini adalah pengukuran kemampuan atau derajat adsropsi (penjerapan) minyak. Kelebihan invensi ini adalah proses pembuatan pati berpori invensi ini lebih sederhana, ketersediaan bahan baku tapioka yang lebih mudah, penggunaan enzim amilase dari dalam negeri, proses yang ramah lingkungan dan produk pada invensi ini dapat dijadikan agen penjerapan minyak. Pati berpori mikro menurut invensi ini mempunyai karakteristik rendemen yang dihasilkan lebih dari 70%, serta kemampuan atau derajat adsorpsi (penjerapan) minyak lebih dari 90%.
P00202004691
25 Juni 2020
2020
MIG-2020-1650216340.2434
-
Pusat Penelitian Biomaterial
Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia
Paten
Biomaterial
4
C08F 2/20, C08J 9/28, C08L 1/02, C08L 3/02
Ir. Erlina Susilawati
-
0
-
-
Anugerah Fajar ; Bernadeta Ayu Widyaningrum, M.Si. ; Danang Sudarwoko Adi ; Dewi Sondari ; Riksfardini Annisa Ermawar ; Witta Kartika Restu ; Rahmawati Putri ; Dwi Ajias Pramasari ;