PIRANTI PENGATUR TEGANGAN ARUS BOLAK-BALIK

Paten

PIRANTI PENGATUR TEGANGAN ARUS BOLAK-BALIK

Invensi ini berhubungan dengan suatu peranti pengatur sumber tegangan arus bolak-balik, khususnya peranti untuk mengatur tegangan arus bolak-balik secara otomatis menggunakan unit kontrol otomatis dan motor DC, untuk melakukan pengujian yang memerlukan tegangan listrik bervariasi. Alat pengatur tegangan arus bolak balik menurut invensi ini dicirikan dengan transformator variabel yang berfungsi sebagai pengatur tegangan listrik arus bolak balik. Terdapat unit kontrol otomatis yang berfungsi untuk mengatur putaran dari transformator variabel, dimana besaran tegangan ditentukan melalui papan tombol yang terhubung dengan unit kontrol otomatis dan unit kontrol otomatis tersebut terhubung dengan motor DC yang dapat memutar poros transformator variabel sedemikian hingga tegangan yang melalui transformator variabel memiliki besar tegangan yang sama dengan tegangan yang ditentukan pada papan tombol. Terdapat sensor tegangan yang dipasang pada bagian trensformator variabel. Sensor tegangan berfungsi untuk membaca tegangan yang dikeluarkan oleh transformator variabel, hasil pembacaan sensor tegangan digunakan sebagai input pada unit kontrol otomatis.


P00202006589

09 September 2020

2020

MIG-2020-1650216341.4995


-

Pusat Penelitian Teknologi Pengujian

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia

Paten

Kelistrikan

1

-

Ir. Lidya Winarsih

-

0

-

-


Bayu Utomo ; Himma Firdaus ; Intan Paramudita M.T. ; Nanang Kusnandar ; Siddiq Wahyu Hidayat ; Winda Sari Ramadhani S.Si. ; Yuyu Wahyu ; Qudsiyyatul Lailiyah ; Prayoga Bakti ;

Kembali