APARATUS PENCATAT OTOMATIS SUHU DAN LOKASI PENYIMPAN VAKSIN JARAK JAUH BERBASIS INTERNET OF THINGS
Paten
APARATUS PENCATAT OTOMATIS SUHU DAN LOKASI PENYIMPAN VAKSIN JARAK JAUH BERBASIS INTERNET OF THINGS
Invensi ini berkaitan dengan suatu aparatus pencatat otomatis suhu dan lokasi koordinat penyimpan vaksin yang dapat dipantau secara waktu nyata dari jarak jauh. Aparatus akan mencatat suhu dan koordinat lokasi vaksin setiap durasi waktu yang telah ditentukan hingga vaksin mencapai tanggal kadaluarsa. Data pencatatan akan disimpan dalam kartu memori dan dikirimkan melalui jaringan Wi-Fi atau jaringan seluler agar dapat diakses secara jarak jauh melalui komputer atau telepon genggam. Invensi ini dilengkapi dengan fitur peringatan yang akan aktif ketika suhu peyimpan vaksin hampir melewati ambang batas yang telah ditetapkan atau tanggal kadaluarsa vaksin kurang dari 1 minggu. Tujuan dari invensi ini adalah tersedianya sarana untuk menjaga keefektivitasan vaksin melalui pemantauan kondisi lingkungan vaksin secara waktu nyata dari jarak jauh. Aparatus dalam invensi ini akan memberikan peringatan ketika batas suhu penyimpanan atau masa kadaluarsa vaksin akan terlewati, sehingga tindakan untuk mencegah terjadinya kerusakan vaksin dapat dilakukan. Tujuan lain dari invensi ini adalah tersedianya riwayat rekaman pencatatan data suhu dan koordinat lokasi vaksin dari mulai selesai diproduksi hingga akan digunakan yang bisa dijadikan sebagai salah satu alat investigasi ketika terjadi anomali terhadap vaksin.
P00202215897
31 Desember 2022
2022
2022-1660638316-zzy9
-
PUSAT RISET MATERIAL MAJU
khus002@brin.go.id
Badan Riset dan Inovasi Nasional
Paten
Material, Teknologi Medis
5
0
-
- Siddiq Wahyu Hidayat
( PUSAT RISET TEKNOLOGI PENGUJIAN DAN STANDAR ) - Khusnul Khotimah
( PUSAT RISET MATERIAL MAJU ) - Riyanto
( PUSAT RISET ELEKTRONIKA ) - Himma Firdaus
( PUSAT RISET TEKNOLOGI PENGUJIAN DAN STANDAR ) - Nanang Kusnandar
( PUSAT RISET TEKNOLOGI PENGUJIAN DAN STANDAR ) - Yoppy
( PUSAT RISET TEKNOLOGI PENGUJIAN DAN STANDAR ) - Bernadus Herdi Sirenden
( PUSAT RISET ELEKTRONIKA )