DINDING DARI TUMPUKAN KOMPOSIT BATANG BERPROFIL U

Paten

DINDING DARI TUMPUKAN KOMPOSIT BATANG BERPROFIL U

Invensi ini mengenai pembuatan dinding ringan yang terbuat dari tumpukan modul, yaitu modul yang terbuat dari batang dengan profil U, ruangan dalam batang berprofil U tersebut diisi dengan bahan yang ringan, selain diisi bahan pengisi yang ringan pada bagian atas yang terbuka dipasang papan pengaku, jika bahan pengisi merupakan bahan yang kaku seperti campuran semen dengan sekam padi atau serbuk gergaji atau serbuk styrofoam maka tidak perlu papan pengaku atau spesi adukan mortar, batang profil U dapat dari talang PVC kotak atau dapat dibuat dari plat yang ditekuk horizontal membentuk profil U, jika web profil dari plat tinggi maka perlu diberi pengaku vertikal pada jarak tertentu, sehingga pengaku berupa struktur kotak-kotak, Penumpukan modul batang dilakukan dengan memberi ikatan antara pangaku dengan alas batang di atasnya demikian menjadi tumpukan setinggi dinding yang diinginkan, Pada pertemuan-pertemuan dinding, atau belikan siku atau sambungan dinding yang panjang, diperlukan tiang dari beton bertulang yang berfungsi sebagai penyambung dinding, pengaku dinding dan menopang beban atap, maupun beban horizontal Pembuatan tiang yaitu dengan cara mengisi tulangan vertical dan mengecor dengan adukan beton pada ruang vertical pertemuan-pertemuan tumpukan modul balok, pengecoran tiang beton dapat dilakukan setelah beberapa tumpuk modul batang terpasang dan dilanjutkan penumpukan selanjutnya sampai tinggi yang diinginkan, manfaat dari teknik ini yaitu untuk bangunan rumah yang ringan ataupun untuk membuat dinding ponton dengan styrofoam atau botol bekas ringan sebagai bahan apung yang terkurung pada kotak-kotak dinding ringan tersebut


P00202315041

29 Desember 2023

2023

2023-1676454016-jk2b

B-743/III.3.2/KS.00.00/1/2023


( Lihat )

Pusat Riset Teknologi Transportasi

Cahyawit@gmail.com

Badan Riset dan Inovasi Nasional

Paten Biasa

Biomass dan Biomaterial

1

0

-


  • Cahya Witriyatna
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Willy Barasa
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Thiya Fiantika
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Hanafi Isnanta Prabawa
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Maharani Almira Salsabilla
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Emeralda Insani Nuansa Singgasana Pelangi Jelita Dialiran Sungai Pasadena
    ( Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia )
  • Agung Barokah Waseso
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
  • Dwi Agus Purnomo
    ( Pusat Riset Teknologi Transportasi )
Kembali