METODE SINTESIS CARBOXYMETHYL CELLULOSE (CMC) DARI RUMPUT LAUT COKLAT Sargassum sp. DAN PRODUK YANG DIHASILKANNYA

Paten

METODE SINTESIS CARBOXYMETHYL CELLULOSE (CMC) DARI RUMPUT LAUT COKLAT Sargassum sp. DAN PRODUK YANG DIHASILKANNYA

Invensi ini berkaitan dengan metode sintesis Carboxymethyl Cellulose (CMC) dari rumput laut coklat Sargassum sp. dan produk yang dihasilkannya. Proses sintesis terdiri dari: menyiapkan rumput laut bersih; merendam rumput laut dalam HCl 1% (1:10 b/v) 1 jam suhu ruang; menetralisasi rumput laut dengan air dan mencacah ukuran 1-2 cm; memisahkan serat dengan memanaskan rumput laut dalam Na2CO3 3% (1:30 b/v) 2 jam suhu 70-80°C; menyaring serat dengan nilon 100 mesh; mengekstraksi selulosa dengan memanaskan serat dalam NaOH 10% (1:20 b/v) 2 jam suhu ruang; menyaring dan netralisasi selulosa dengan air menggunakan nilon 400 mesh; memucatkan selulosa dengan NaOCl 4% (1:20 b/v) 4 jam suhu ruang; menetralisasi selulosa dengan air; merendam selulosa dalam campuran 1 bagian NaOH 30% dan 5 bagian propanol 2 jam suhu ruang (1:20 b/v); eterifikasi dengan 15% monokoro asetat 1,5 jam suhu ruang; menyimpan campuran 3 jam suhu 55 °C hingga diperoleh 2 lapisan larutan; menghidrasi lapisan bawah dengan metanol (1:10 v/v) untuk memperoleh CMC; mencuci CMC 3-5 kali dengan etanol 70% dan 1 kali metanol (1:10 v/v) pada nilon 400 mesh; mengeringkan CMC 12 jam suhu 55 °C; dan menepungkan CMC.


P00202402893

28 Maret 2024

2024

2024-1705472104-ibso


-

Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat

brint004.22@gmail.com

Badan Riset dan Inovasi Nasional

Paten Biasa

Bioteknologi

3

0

-


  • Rinta Kusumawati
    ( Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat )
  • Jamal Basmal
    ( Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat )
  • Ifah Munifah
    ( Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat )
  • Nurhayati
    ( Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat )
  • Hari Eko Irianto
    ( Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat )
  • Ellya Sinurat
    ( Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat )
  • Dina Fransiska
    ( Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat )
  • Sihono
    ( Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat )
  • Natalia Prodiana Setiawati
    ( Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat )
  • Agus Supriyanto
    ( Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat )
  • Dian Anggraini Indrawan
    ( Pusat Riset Biomassa dan Bioproduk )
  • Wida Banar Kusumaningrum
    ( Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia )
Kembali