PERALATAN PENGONTROL LARUTAN NUTRISI DAN pH TANAMAN HIDROPONIK

Paten

PERALATAN PENGONTROL LARUTAN NUTRISI DAN pH TANAMAN HIDROPONIK

Invensi ini berkaitan dengan suatu peralatan pengontrol larutan nutrisi dan pH tanaman hidroponik yang terdiri dari toren air (1) berkapasitas 600 liter yang merupakan sumber air irigasi, wadah berkapasitas 60 liter berisikan sumber larutan nutrisi berupa AB mix yang cukup pekat (2), wadah berkapasitas 60 liter berisikan larutan pH asam (3), wadah berkapasitas 60 liter berisikan larutan pH basa (4). Volume pengisian larutan pekat nutrisi ke dalam wadah (7) dikontrol oleh CCT-5300 TDS Controller (12) dan wadah (8) di control oleh CCT-5300 TDS Controller (11) yang membuka dan menutup Solenoid Valve. Volume pengisian larutan pH asam dari wadah (3) dan pH basa dari wadah (4) ke wadah (7) dikontrol oleh CT 6659 pH Controller (13). Bila larutan nutrisi pada wadah (7) digunakan untuk budidaya tanaman hidroponik jenis sawi, maka CCT-5300 TDS Controller (12) si set pada rentang 1050 – 1400 ppm dan CT 6659 pH Controller (14) di set pada rentang pH 5,5 – 6,5. Sedangkan bila larutan nutrisi pada wadah (8) digunakan untuk budidaya tanaman hidroponik jenis bayam, maka CCT-5300 TDS Controller (11) di set pada rentang 1260 – 1610 ppm dan CT 6659 pH Controller (13) di set pada rentang 6,0 –7,0.


P00201706649

29 September 2017

2017

MIG-2017-1650216303.3137


-

Pusat Penelitian Teknologi Tepat Guna

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia

P

Mechanical Engineering/Manufaktur

3

A01G 31/02

Dra. Sri Sulistiyani, M.Si.

-

0

22 September 2020

IDP000071657


Cahya Edi Wahyu Anggara ; Novita Dwi Susanti ; Nurhaidar Rahman ; Raden Ismu Tribowo ; Drs. Sukirno M.S. ; Seri Intan Kuala ;

Kembali