BATA BETON BERDENSITAS RENDAH

Paten

BATA BETON BERDENSITAS RENDAH

Invensi ini berkaitan dengan suatu komposisi bata beton (paving block) yang berdensitas rendah, lebih khususnya suatu komposisi bata beton berdensitas rendah yang terbuat dari semen, lempang bekah buatan (hidroton), dan pasir. Penggunaan bata beton menurut invensi ini ditujukan untuk pemasangan lantai bagi pejalan kaki dan pada taman. Bata beton pada invensi ini memiliki komposisi volume dengan perbandingan bahan pengikat dan bahan agregat sebesar 1:3. Bahan pengikat pada invensi ini yaitu semen atau abu terbang (fly ash) atau kombinasi keduanya. Sedangkan bahan agregat terdiri dari hidroton dan pasir. Komposisi bata beton yang terdiri dari semen sebanyak 25% volume total dan hidroton sebanyak 50-100% terhadap volume bahan agregat dan pasir sebanyak 0-50% terhadap volume bahan agregat memiliki kuat tekan 13,12 - 19, 27 MPa dan densitas 1,4 - 1,7 g/cm3. Sedangkan bata beton yang terdiri dari semen sebanyak 90-100% dari volume bahan pengikat dan abu terbang sebanyak 0-10% dari volume bahan pengikat serta hidroton sebanyak 50-100% terhadap volume bahan agregat dan pasir sebanyak 0-50% terhadap volume bahan agregat memiliki kuat tekan 16,45 - 20, 69 MPa dan densitas 1,5 -1,7 g/cm3.


P00201907072

14 Agustus 2019

2019

MIG-2019-1650216328.9056


-

Pusat Penelitian Biomaterial

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia

Paten

Biomaterial

5

C04B 28/00

Ir. Alex Rahman

-

0

15 Oktober 2021

IDP000079430


Agung Sumarno, S.T. ; Ananto Nugroho ; Ismail Budiman ; Triastuti ; Eko Widodo ; Maidina ;

Kembali