SEDIAAN BIOSELULOSA DENGAN PENAMBAHAN MONOSODIUM GLUTAMAT DAN PROSES PEMBUATANNYA

Paten

SEDIAAN BIOSELULOSA DENGAN PENAMBAHAN MONOSODIUM GLUTAMAT DAN PROSES PEMBUATANNYA

Invensi ini berkaitan dengan suatu sediaan bioselulosa (microbial cellulose) dan proses pembuatannya dimana sediaan bioselulosa dibuat dengan menambahkan monosodium glutamat dan proses pembuatannya melalui proses fermentasi dengan bantuan bakteri Gluconacetobacter xylinus. Sediaan bioeselulosa menurut invensi ini terdiri dari bahan baku sediaan sebanyak 3000 mL; gula sebanyak 225–300 gram; asam asetat sebanyak 30–150 mL; dan konsorsium bakteri Gluconacetobacter xylinus sebanyak 600-900 mL, yang dicirikan dengan menambahkan monosodium glutamat sebanyak 30-300 gram. Adapun tahapan-tahapan proses pembuatan sediaannya adalah sebagai berikut: menyaring bahan baku sediaan; menambah gula pasir; menambah monosodium glutamat; menambah asam asetat sedemikian hingga diperoleh pH sebesar 3-4; memanaskan campuran; mendinginkan campuran sedemikian hingga mecapai suhu ruang; memfermentasikan campuran dengan cara menambahkan bakteri Gluconacetobacter xylinus; memanen lembaran bioselulosa; mencuci lembaran bioselulosa pada air dengan suhu 25-27 oC secara berulang hingga lembaran bioselulosa tersebut memiliki pH yang sama dengan pH air.


P00201910063

06 November 2019

2019

MIG-2019-1650216331.3727


-

Loka Penelitian Teknologi Bersih

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia

Paten

Bioteknologi

3

A23L 5/00

Drs. Ahmad Muniri

-

0

29 November 2022

IDP000084359


Akbar Hanif Dawam A. ; Indriyati, M.Eng ; Myrtha Karina Sancoyorini ; Yoice Srikandace ; Divya Rizkiyani ; Fahmi Idzni ; Wahyu Ramdhani, S.Si. ; Putri Putih Puspa Asri, S.Si. ; Sudirman ; Rahmat Satoto ;

Kembali