Pencarian Hak Kekayaan Intelektual

Paten
B-3427/III.6.3/TK.11.02/7/2023

SISTEM PENGENALAN WICARA OTOMATIS UNTUK PENDIKTEAN MEDIS BAHASA INDONESIA DI LINGKUNGAN KOMPUTASI AWAN

Paten ini mengungkapkan sebuah sistem pengenalan wicara otomatis untuk pendiktean medis dalam bahasa Indonesia, yang diimplementasikan dalam lingkungan komputasi awan. Sistem ini terdiri dari dua komponen utama, yaitu Middleware (MW) yang bertugas menerima permintaan layanan, dan Backend (BE) yang dilengkapi dengan mesin Automatic Speech Recognition (ASR engine) untuk melakukan proses pengenalan wicara. Selain itu, sistem ini juga menggunakan empat komponen pendukung, yakni Database, Messaging System, Storage Service, dan Cloud Platform. Sistem ini memisahkan fungsi MW dan BE berdasarkan beban kerja dan sumber daya, sehingga memungkinkan pengaturan fleksibel jumlah BE yang dijalankan dalam lingkungan awan. Dengan memanfaatkan messaging system sebagai komponen pendukung, komunikasi antara MW dan BE berlangsung transparan tanpa memerlukan pengetahuan alamat IP masing-masing komponen, menjadikan ideal untuk lingkungan awan. Hal ini membuat sistem ini sangat cocok untuk lingkungan awan yang dinamis. Hasil transkripsi dari BE dikembalikan ke pengguna melalui RESTful/HTTP Response. Sistem ini memberikan pelayanan pengenalan wicara menggunakan ASR yang telah dilatih dengan data wicara dan teks medis dalam bahasa Indonesia. Dengan adanya sistem ini, tenaga medis di Indonesia dapat memanfaatkannya secara efisien untuk pembuatan laporan tindakan medis atau rekam medis pasien dengan lebih cepat dan akurat.

  • Paten
  • Publikasi
  • - 31 Juli 2023
  • Detail
Paten
B-2386/V/FR.04.00/8/2023

SISTEM PURIFIKASI HELIUM PADA REAKTOR NUKLIR BERPENDINGIN GAS TEMPERATUR TINGGI DENGAN PENGGUNAAN FILTER GANDA DAN PEMISAH SIKLON

Invensi ini mengungkap mengenai sistem purifikasi helium pada reaktor nuklir berpendingin gas temperatur tinggi berbahan bakar bola (pebble). Lebih lengkapnya, invensi ini menggunakan komponen filter ganda dan pemisah siklon (cyclone separator) yang berfungsi untuk memisahkan debu karbon berukuran kasar (diameter debu karbon > 3 micron) dan halus (diameter debu karbon < 1 micron). Sistem sebagaimana invensi ini terdiri dari beberapa unit antara lain unit pembagi aliran/sodetan/bypass, pemisah siklon (cyclone separator), filter porositas 3 micron, filter porositas 1 micron, kolom oksidator CuO, pengembun (condenser), kolom penjerab molekuler (molecular sieve), dan kolom karbon aktif kondisi kriogenik. Penggunaan dua komponen utama pada pendingin primer tersebut mampu meningkatkan efisiensi pemisahan debu sehingga helium bisa dimurnikan sampai dengan minimal 98,93% dibandingkan apabila hanya menggunakan filter tunggal dari yang pada umumnya digunakan pada reaktor sejenis.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 31 Juli 2023
  • Detail
Paten
B-3255/III.5.4/TK.02.01/7/2023

PROSES PRODUKSI XILITOL MENGGUNAKAN SEL KHAMIR MEYEROZYMA CARIBBICA INACCY67

Xilitol dimanfaatkan dalam industri pangan, farmasi, kesehatan, dan pakan. Produksi xilitol secara biologi merupakan alternatif yang lebih efisien dan ramah lingungan. Upaya untuk meningkatan produksi xilitol dengan melakukan optimasi biokonversi dengan menggunakan sel khamir. Sel khamir memiliki sensitivitas terhadap oksigen yang ada di lingkungannya. Untuk itu perlu dilakukan kontrol suplai oksigen dalam kultur fermentasi. Kami memperoleh xilitol lebih tinggi setelah mengoptimalisasi volume kultur dan agitasi sel khamir M. caribbica InaCCY67pada labu penggojok. Produksi xilitol meningkat pada kondisi volume kultur 20- 50 mL, kecepatan agitasi 125-175 rpm, pH 4.8, suhu 30 oC, selama 48 jam inkubasi dengan konsentrasi xilitol sebesar 0.07 hingga 0.31 g L-1 h-1 atau terjadi peningkatan sekitar 23%. Efisiensi konversi sebesar 74% lebih tinggi setelah kami memperoleh kondisi optimal biokonversi xilosa dengan kondisi tersebut. Selain itu, telah dilakukan optimasi aerasi dalam rangka mengontrol suplai oksigen dalam bioreaktor skala 3L. Fermentasi xilitol skala 3L bioreaktor dapat dilakukan pada kondisi aerasi 0- 3% dan agitasi 150 rpm. Kondisi terbaik fermentasi skala bioreaktor 3L adalah aerasi 1.5%, agitasi 150 rpm dengan kondisi pH 4.8 dan suhu 30 oC, selama 48 jam inkubasi dengan konsentrasi xilitol sebesar 39 g/L (konversi 78%).

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 31 Juli 2023
  • Detail
Paten

FILM KEMASAN MAKANAN MENGGUNAKAN NANOFIBRIL SELULOSA DAN POLIVINIL ALKOHOL(PVA) SERTA PROSES PEMBUATAN

Berbagai film bio-nanokomposit yang terbuat dari polivinil alkohol (PVA) yang diperkuat dengan konsentrasi berbeda (1-5% b/b) serat nanofibril selulosa (CNF) yang diproduksi untuk mengetahui pengaruh sifat fisikokimianya sebagai film kemasan makanan. Nanofibril selulosa diisolasi dari daun nanas melalui teknologi gabungan, yaitu homogenisasi geser tinggi dan ultrasonikasi. Menambahkan berbagai konsentrasi CNF ke dalam matriks PVA dapat menyebabkan perubahan signifikan pada morfologi permukaan. Ketahanan termal dari film bio-nanokomposit ini meningkat karena struktur kristal setelah ditambahkan CNF ke dalam matriks PVA. Selain itu, indeks kristalinitas (CrI) film ini meningkat dari 74,8 % (tanpa CNF) menjadi 77,4 % (dengan penambahan 4% berat CNF). Selain sifat fisik ini, efek transparansi film setelah menggabungkan CNF juga dievaluasi. Transparansi film adalah salah satu fitur utama dari bahan kemasan makanan. Dari karakterisasi ini, tidak terdeteksi dampak signifikan pada transmisi UV setelah penambahan konsentrasi CNFs hingga 5% b/b. Lebih penting lagi, dengan penambahan 4% b/b CNF, sifat mekanik kuat tarik film meningkat 28% dibandingkan dengan film PVA murni.

  • Paten
  • Terdaftar
  • - 29 Juli 2023
  • Detail
Hak Cipta
B-3993/III.1.5/HK.01/7/2023

Dataset Wilayah Kumuh Dan Non Kumuh Berbasis Tile Based Mosaic Citra Satelit SPOT-6/7 Kota Makassar Tahun 2019

Dataset ini merupakan kumpulan dataset mengenai wilayah kumuh dan non kumuh di Kota Makassar. Dataset wilayah kumuh dan non kumuh ini berasal dari mosaik tile based data satelit SPOT 6/7. Jumlah total dataset adalah 5.292 data, yang telah diberi 2 label kelas yakni kumuh dan non kumuh dengan tingkat ketelitian resolusi spasial dataset yakni 1,5 meter. Dataset ini memiliki ukuran tile 512x512 piksel di lokasi perpotongan antara wilayah kumuh dan non kumuh. Data ini telah memuat Augmentasi yakni rotate dan flip didalam datasetnya. Data ini memiliki tutupan awan minimal yang diperoleh dari mosaik tile based citra satelit SPOT-6/7 selama tahun 2019.

  • Hak Cipta
  • Tersertifikasi
  • - 28 Juli 2023
  • Detail
Paten

METODE EKSTRAKSI HIDROKSIAPATIT DARI TULANG SAPI DAN PRODUK YANG DIHASILKANNYA

Invensi ini bertujuan untuk melakukan ekstraksi hidroksiapatit dari tulang sapi dan produk yang dihasilkan. Proses ekstraksi hidroksiapatit meliputi tahapan membersihkan tulang sapi, mengeringkan tulang sapi, menghaluskan tulang sapi, memanaskan serbuk tulang sapi, memperoleh hidroksiapatit, menghaluskan serbuk hidroksiapatit, menyaring serbuk hidroksiapatit, dan memperoleh hidroksiapatit dengan ukuran partikell skala mikro. Hidroksiapatit diekstraksi dengan pemanasan menggunakan temperatur tinggi yang ditandai dengan perubahan warna serbuk menjadi putih bersih. Proses penggilingan dilakukan untuk memperoleh partikel hidroksiapatit dengan skala mikro. Produk yang dihasilkan dari proses ini berupa ekstraksi hidroksiapatit dari tulang sapi yang memiliki karakateristik yang sesuai untuk aplikasi biomedis.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 28 Juli 2023
  • Detail
Paten
B-8232/III.6.2/TK.11.02/10/2023

ALAT PEMANAS PORTABEL UNTUK KANDANG AYAM

Invensi ini berupa suatu alat pemanas kandang ayam dengan menggunakan kompor pemanas semawar dan berbahan bakar gas elpiji sebagai media pemanasnya yang mampu memanaskan ruangan kandang ayam pada suhu 300C sampai dengan 340C. Kecepatan aliran gas elpiji dapat diatur menggunakan pengatur aliran gas sehingga api yang dihasilkan dapat membesar atau mengecil saat pengatur aliran gas tersebut diputar. Alat pemanas ini dapat dilipat, sehingga pemanas ini dapat dengan mudah dipindahkan dari satu kandang ke kandang yang lainnya.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 28 Juli 2023
  • Detail
Paten
Nomor: B-3759/III.5.7/HK.01.00/7/2023

MEDIA TANAM BUDIDAYA RUMPUT BERBAHAN TANAH HUMAT

Suatu media tanam khusus untuk budidaya rumput dalam bentuk keping segi empat yang terdiri dari lapisan cocopeat, campuran cocopeat dengan tanah humat dan plastik sebagai dasar media. Lapisan cocopeat dengan komposisi 100% yang terletak di paling atas berfungsi sebagai mulsa dan penyimpan air serta penahan media agar tidak hancur akibat benturan air hujan atau air penyiram. Lapisan cocopeat bercampur tanah humat dengan komposisi cocopeat 10-50% terletak dibawah lapisan cocopeat yang berfungsi sebagai penyedia hara bagi rumput yang ditanam dan lapisan plastik 100% yang berada di paling bawah berfungsi untuk membatasi agar akar di media tanam tidak masuk ke tanah dibawahnya sehingga memudahkan pemanenan. Teknik pembuatannya yaitu; dasar bak pencetakan berbentuk segi empat diberi lapisan plastik dasar, lalu diatasnya ditambahkan campuran cocopeat dan tanah humat kemudian diratakan, kemudian diatasnya ditambahkan cocopeat, selanjutnya ditutup lembar plastik, lapisan ini dapat diulang sesuai tinggi cetakan untuk membuat beberapa keping sekaligus, terakhir cetakan ditutup kemudian ditekan dengan tekanan 7 ton per 1000 cm2 dan ditunggu 5 jam baru dibuka, cetakan dibuka dan isinya dikeluarkan untuk dikeringkan dengan meletakkan di rak pengering selama 2 hari di ruang pengering, selanjutnya media yang sudah di keringkan di simpan dalam gudang penyimpanan.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 27 Juli 2023
  • Detail
Paten

MESIN PENYANGRAI KOPI BERALIRAN UDARA PANAS DAN BERPENGADUK MEKANIS DENGAN TEMPERATUR TERKONTROL

Invensi ini berhubungan dengan suatu mesin sangrai kopi lebih khususnya mesin penyangrai kopi dengan sistem aliran udara panas berpengaduk mekanis dengan temperatur terkontrol, berbentuk silinder vertikal yang dilengkapi dengan sebuah pengaduk pada bagian dalamnya untuk meratakan kematangan biji kopi pada saat proses penyangraian dan sebuah pemanas berbahan bakar LPG dimana menghasilkan panas yang dihembuskan ke ruang sangrai. Modul kontrol dilengkapi dengan kartu memori sehingga dapat menampilkan dan menyimpan data hasil pembacaan pada ruang sangrai, kartu memori selanjutnya dapat dibaca pada perangkat lunak dan disimpan menjadi basis data.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 27 Juli 2023
  • Detail
Paten

TUNGKU PUTAR LISTRIK

Invensi ini berkaitan dengan suatu tungku untuk memanaskan suatu bahan khususnya mineral, berupa tungku putar listrik yang memiliki fungsi dengan ruang bakar berbentuk kubus statis dan dapat berfungsi sebagai tungku putar yang dapat di lepas pasang. Tujuan invensi ini adalah untuk menyediakan suatu tungku putar listrik yang dapat mencapai suhu optimal dan pengoperasiannya menjadi lebih mudah yaitu dengan menggabungkan fungsi tungku listrik berbentuk kubus statis dan tungku putar dalam satu alat yang sama. Tungku putar listrik dibuat dengan urutan dari luar ke dalam yaitu plat baja tahan karat, rock wool, bata tahan api, thermocouple dan kawat pemanas. Sebagai penggerak tungku putar dipasang motor, puli, sabuk-v dan poros penggerak berpendingin. Diharapkan tungku ini dapat digunakan untuk proses pemanggangan bahan mineral yang pemakaiannya disesuaikan dengan kebutuhan.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 27 Juli 2023
  • Detail