Pencarian Hak Kekayaan Intelektual

Paten

ALAT PENGGERAK SIRIP ROKET DENGAN SISTEM MEKANIS RODA GIGI

Invensi ini berhubungan dengan rekayasa sebuah alat penggerak (actuator) sirip roket (fin) untuk bidang kendali (control surface) terutama wahana roket kendali dan pesawat UAV berkecepatan tinggi, secara lebih khusus invensi ini berhubungan dengan perekayasaan alat penggerak sirip wahana roket kendali atau pesawat UAV berkecepatan tinggi yang menggunakan sistem mekanisme servo-gear (penggerak-roda gigi), agar perubahan gerak bidang kendali seperti elevator, aileron, maupun rudder dapat dilakukan dengan baik, meskipun wahana mengalami gaya yang cukup besar, sehingga kestabilan dinamika terbang wahana dapat dicapai pada kecepatan tinggi, dimana invensi ini terdiri dari: servo [3], gear (roda gigi) 1 [4], gear (roda gigi) 2 [5], gear (roda gigi) 3, gear (roda gigi) 4 [7], encoder [8], sirip [1].

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 21 November 2019
  • Detail
Paten

SUATU ALAT BANTU PENGUKUR TITIK BERAT ROKET

Invensi ini berhubungan dengan suatu alat bantu pengukur titik berat roket yang terdiri dari: komponen kerangka body (1) yang berfungsi sebagai komponen utama penopang dari alat bantu pengukur titik berat roket, komponen rel roller (2) merupakan dua batang logam kaku yang sama panjang dipasang pada kerangka body (1) sebagai dasar landasan pengarah roller supaya dengan mudah bergerak, timbangan A (3) berfungsi sebagai alat ukur berat roket ketika sebagian roket berada di tumpuan roller A (5), timbangan B (4) berfungsi sebagai alat ukur berat roket ketika sebagian roket berada di tumpuan roller B (6), roller A (5) berfungsi sebagai dudukan roket pertama ketika dilakukan proses pengukuran titik berat; dan roller B (6) berfungsi sebagai dudukan roket kedua ketika dilakukan proses pengukuran titik berat; Keistimewaan dari alat bantu pengukur titik berat roket ini adalah adanya dua timbangan (A dan B) yang bisa diatur jaraknya sehingga fleksibel dalam proses perhitungan titik berat roket.

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 21 November 2019
  • Detail
Paten

Igniter Roket Cair Berbasis Piroteknik

Invensi ini berhubungan dengan kerekayasaan igniter roket cair berbasis piroteknik, lebih khusus lagi, invensi ini berhubungan dengan desain igniter untuk memicu pembakaran propelan roket cair menggunakan propelan padat dengan dua cabang squib. Igniter sesuai dengan invensi ini terdiri dari, selongsong igniter (1) berbentuk silinder dan bercabang dengan fungsi berbeda yang berisi black powder serta pellet. Suatu cabang untuk keluarnya api dari pembakaran propelan padat (2). Suatu selongsong untuk diisi dengan squib (3) (4). Suatu cabang untuk selongsong squib (5) (6) sebagai pemicu awal pembakaran black powder dan pellet. Suatu selongsong untuk diisi dengan propelan padat konfigurasi end-burning dengan bentuk silinder (7). Tujuan utama dari invensi ini adalah mengantisipasi salah satu squib tidak menyala, menambah durasi pembakaran propelan padat, dan mudah untuk dibongkar pasang. Invensi ini memiliki kelebihan yaitu, memiliki cadangan pemicu awal pembakaran, durasi pembakaran propelan padat lebih lama, dan mudah untuk dibongkar pasang.

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 20 November 2019
  • Detail
Hak Cipta

Perangkat Lunak Sistem Kontrol dan Akuisisi Data Untuk Unit Pengolah Air Siap Minum (Arsinum) Lite 4.0

  • Hak Cipta
  • Tersertifikasi
  • - 20 November 2019
  • Detail
Paten

Konstruksi DNA Aptamer Sebagai Material Fungsional untuk Diagnosis Virus Hepatitis B

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 19 November 2019
  • Detail
Paten

METODA UNTUK MENDETEKSI RESPON METADON PADA PASIEN REHABILITASI NAPZA BERBASIS SINYAL AKTIVITAS ELEKTRIK OTAK

Invensi ini mengungkap suatu metoda untuk mendeteksi respon metadon pada pasien rehabilitasi NAPZA dengan memanfaatkan sinyal aktivitas elektrik otak. Pada tahap awal pasien diseleksi dengan tes tertulis dan tes urine, kemudian dilakukan perekaman sinyal aktivitas elektrik otak menggunakan alat kuantitatif EEG dan software tertentu, yang dilanjutkan dengan analisis hasil. Analisis hasil dari metode ini dilakukan dengan melihat perubahan yang terjadi dari persebaran frekuensi sinyal theta, alpha, beta, dan gamma untuk masing-masing regional otak berdasarkan kanal elektroda pada hasil pemetaan sinyal aktivitas elektrik otak dengan peningkatan amplitude sekitar 5 sampai 30% dimana alpha dan beta cenderung meningkat lebih tinggi.

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 19 November 2019
  • Detail
Paten

METODE PEMURNIAN MINYAK IKAN LEMURU DAN PRODUK YANG DIHASILKANNYA

Invensi ini berupa suatu metode pemurnian minyak ikan Lemuru (Sardinella) yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas minyak ikan Lemuru dengan menggunakan dua jenis adsorben yaitu karbon aktif dan bentonit, dengan perwujudannya metode pemurnian minyak ikan Lemuru sebagai berikut : terlebih dahulu menambahkan 3% karbon aktif ke dalam minyak ikan Lemuru kemudian memanaskan pada suhu 60-800C selama 20-40 menit; setelah itu, mengaduk minyak ikan Lemuru sambil mendinginkan kemudian mensentrifugasi pada kecepatan 6000-8000 rpm selama 20-30 menit; kemudian menambahkan 3% bentonit ke dalam supernatan lalu mensentrifugasi dengan kecepatan 6000 rpm selama 20-30 menit kemudian minyak ikan Lemuru hasil pemurnian siap digunakan untuk pemrosesan lebih lanjut; metode pemurnian minyak ikan Lemuru pada invensi ini, dapat menurunkan angka peroksida dari 45 meg/Kg menjadi 0 meg/Kg atau tidak terdeteksi dengan batas maksimum yang ditentukan oleh International Fish Oil Standard (IFOS) 2014 sebesar ≤ 5 meg/Kg; selain itu intensitas warna atau nilai absorbansi pada λ 440 nm juga berkurang dari 0,883 menjadi 0,559.

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 15 November 2019
  • Detail
Hak Cipta

Java Simple Speech Recorder : Tool Perekaman Korpus Wicara BPPT untuk Pemodelan Pengenal Wicara Otomatis dan Pembangkit Wicara

  • Hak Cipta
  • Tersertifikasi
  • - 15 November 2019
  • Detail
Paten

Alat Ukur Sudut Pengosongan Komoditas Pertanian

Invensi ini berkaitan dengan alat ukur sudut pengosongan komoditas pertanian sebagai dasar untuk mengetahui sifat mekanis dari komoditas pertanian dan sebagai dasar untuk mengoptimasi konstruksi suatu alat. Alat ukur sudut kemiringan ini terdiri dari satu buah meja obyek atau bahan yang berfungsi untuk meletakkan obyek atau bahan yang dilengkapi dengan satu buah panel box berisi kelengkapan elektrik yang digunakan untuk mengukur sudut jatuhnya benda yang diukur. Sudut dapat diartikan sebagai harga besar kecilnya pembukaan antara dua garis (lurus) yang bertemu pada suatu titik. Faktor yang sangat menentukan besarnya sudut jatuh berdasarkan gesekan bahan dan bentuk bahan. Sedangkan korelasi atau hubungan penggunaan sebagai alat ukur sudut kemiringan pengosongan komoditas pertanian adalah alat ini mampu mengukur sudut jatuhnya bahan dengan meluncurkan bahan pada meja obyek sehingga diketahui besarya angka sudut kemiringan dan kecepatan luncur pada papan penampil

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 15 November 2019
  • Detail
Paten

Cokelat yang Mengandung Probiotik sebagai Antidiabetes dan Proses Pembuatannya

Invensi ini menyediakan suatu produk dark chocolate yang mengandung probiotik, tinggi antioksidan dan kaya serat pangan, yang diformulasi dengan massa kakao dan gula aren, yang diperuntukkan bagi penderita diabetes melitus, dimana cokelat yang mendandung probiotik menurut invensi ini perwujudannya melalui proses yang terdiri dari pencampuran (mixing), penghalusan (refining/choncing), pencampuran dengan probiotik, pengokohan (tempering), pencetakan (moulding), dan pengemasan (packaging). Kandungan gizi produk cokelat menurut invensi ini adalah: total kalori 67,22 kkal/100 g; total fenol 3,83 mg GAE/g; aktivitas antioksidan 82,56%, total bakteri asam laktat 8,8 x 106 CFU/g dan total serat pangan 16,12%.

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 14 November 2019
  • Detail