Pencarian Hak Kekayaan Intelektual

Paten

METODE PEMBUATAN TABUNG KOLIMATOR BERBAHAN NIKEL UNTUK TERAPI KANKER

Kolimator sebagai salah satu komponen alat terapi kanker, yaitu Boron-Neutron Capture Cancer Therapy (BNCT), berbentuk tabung yang terbuat dari material minimal 95% nikel yang dibuat melalui proses pengecoran logam. Logam nikel dengan kandungan 99% nikel dilebur dengan menggunakan tungku induksi frekuensi tinggi hingga cair dan mencapai temperatur 1600-1650 ºC. Logam cair kemudian dituang ke dalam sebuah cetakan terhubung dengan mesin sentrifugal yang berputar dengan kecepatan 900-1000 rpm untuk menghidari terbentuknya cacat porositas. Proses penuangan logam cair dilakukan dengan sangat cepat selama 1-2 menit untuk menghindari terjadinya proses pembekuan dini. Logam cair dibiarkan berputar selama 5-10 menit, kemudian didinginkan secara lambat di udara terbuka untuk menghindari terjadinya cacat retak. Tabung kolimator dapat dilepas dari cetakan setelah mencapai temperatur ruang.

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 05 November 2019
  • Detail
Paten

SILASE HIJAUAN RUMPUT DAN LEGUM UNTUK TERNAK RUMINANSIA

Invensi ini berhubungan dengan formula silase dengan penambahan legum yang mengandung tanin sebagai antihidrolisis protein dan antijamur yang dibuat dengan tanpa penambahan inokulum. Formula silase terdiri dari: a) bahan hijauan dengan kadar 85-95% dari berat total bahan yang meliputi jenis tanaman jagung (Zea mays), rumput gajah(Pennisetum purpureum) dan rumput raja (Pennisetum hybrid); b) bahan tambahan sumber karbohidrat larut air dengan kadar 4-6% dari berat total yang meliputi molasses, dedak padi, tepung singkong, dan tepung ubi jalar; dan c) bahan tambahan sumber protein daun dengan kadar 3-7% dari berat total bahan yang meliputi daun singkong (Manihot esculenta Crantz), daun tayuman (Bauhinia purpurea), daun lamtoro (Leucaena leucocephala), dan daun gamal (Gliricidia sepium).

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 26 September 2019
  • Detail
Paten

FORMULASI DAN METODE PEMBUATAN KOMPON TAPAK BAN PESAWAT BERBASIS KARET ALAM / BUTADIENE RUBBER

Suatu formulasi kompon tapak ban pesawat terbang yang terdiri dari 85 bsk karet alam jenis RSS1, 15 bsk karet sintetik jenis Butadiene rubber, 3 bsk homogenizer jenis Rhenosin, 5 bsk zinc oksida, 3 bsk asam stearate, 50 bsk bahan pengisi karbon black, 2 bsk TMQ, 3 bsk 6PPD, 3 bsk paraffin wax, 6 bsk parafini oil, 1,5 bsk sulfur dan 1,5 bsk CBS. Metode pembuatan kompon karet untuk tapak ban pesawat terbang terdiri dari penimbangan bahan, mastikasi karet, pencampuran bahan pengisi, penambahan bahan aditif, dan pembuatan lembaran kompon karet tanpa kuratif, penurunan suhu kompon selama 12 jam, penambahan kuratif, dan pembuatan lembaran kompon siap vulkanisir. Suatu formulasi kompon adhesi untuk aplikasi cushion gum karet-karet dalam ban vulkanisiran /retread tire pesawat yang diuraikan sebagai berikut 1 bsk Asam Stearat, 1 bsk TMQ, 35 bsk bahan pengisi karbon hitam N660, 2 bsk Cohedur, 1 bsk 6PPD. Suatu formulasi kompon adhesi untuk aplikasi cushion gum karet-kanvas dalam ban vulkanisiran /retread tire pesawat yang diuraikan sebagai berikut 1 bsk Asam Stearat, 1 bsk TMQ, 35 bsk bahan pengisi karbon hitam N330, 2 bsk Cohedur, 1 bsk 6PPD, 2.5 bsk silika dan 0.5 bsk silane.

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 20 September 2019
  • Detail
Paten

Formulasi dan Metode Pembuatan Kompon Karet Bantalan Udara Peluncur Kapal

Dalam invensi ini adalah formulasi dan metode pembuatan kompon karet bantalan udara peluncur kapalterdiri atas bagian luar dan dalam. Pada kompon karet bagian luar mempunyai komposisi karet alam lembaran berjenis RSS-1 dengan karet sintetis chloroprene (CR) dan bahan aditif yakni plastisier (DOG-50), asam stearat, MgO, 2,2,4-trimethylquinoline , parafinix wax, N'-phenyl-p-phenylenediamine, karbon hitam N-330, paraffinic oil, ZnO, ethylene thiourea, diphenylguanidine dan sulfur. dan kompon karet bagian dalam mempunyai komposisi karet alam lembaran berjenis RSS-3 dengan karet sintetis high-cis polibutadiena (HBR) dan bahan aditif yakni asam stearat, ZnO, silika, PEG 4000, 2,2,4-trimethylquinoline, karbon hitam N220,, 4-isopropylaminodiphenylamine, resin, minyak homogenizer, n-cyclohexyl-2-benzothiazolesulfenamide dan sulfur. Bahan kanvas penguatan karet bantalan udara peluncur kapal adalah nilon coklat yang mempunyai pola bordiran di bagian tepi, persegi panjang, dan persegi sama sisi. Demikian juga pada sisi kanvas yang lainnya. Pembuatan kompon karet bantalan udara peluncur kapal dilakukan secara bertahap ; penimbangan bahan karet dan bahan aditif, pencabikan (kneading) karet untuk memudahkan proses pencampuran, pencampuran antar karet menjadi komposit dan bahan aditif menjadi kompon karet untuk bagian dalam dan atau luar, penipisan (calendering) lembaran kompon karet dengan ketipisan 1-3 mm, pemasangan bahan kanvas pada lembaran kompon karet.

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 20 September 2019
  • Detail
Hak Cipta

Software Antarmuka Ground Station Untuk Pesawat Tanpa Awak

  • Hak Cipta
  • Tersertifikasi
  • - 19 September 2019
  • Detail
Hak Cipta

Program Aplikasi Uji Kesesuaian Perilaku KTP Elektronik

  • Hak Cipta
  • Tersertifikasi
  • - 19 September 2019
  • Detail
Hak Cipta

SISTEM INFORMASI LOKASI POTENSI IKAN (SILPI)

  • Hak Cipta
  • Tersertifikasi
  • - 13 September 2019
  • Detail
Paten

ALAT PEMBERSIH SENSOR KUALITAS AIR OTOMATIS

Invensi ini berkenaan dengan metode pembersihan permukaan sensor kualitas air secara otomatis menggunakan perputaran arus air dan semburan udara yang dilakukan secara berkala sesuai dengan interval waktu yang dapat diatur sesuai dengan kebutuhan. Peralatan ini diintergrasikan pada peralatan pemantauan kualitas air secara kontinyu, online dan realtime yang diterapkan di perairan yang banyak mengandung lumpur dan pengotor padatan lainnya baik menggunakan sistem sampling pompa maupun sistem pencelupan langsung (direct Immersed). Alat pembersih sensor kualitas air otomatis tersebut dicirikan oleh propeller (12) yang memiliki sudut kemiringan antara 15o - 35o dipasang di bagian bawah casing (16) dan dihubungkan dengan poros penggerak fleksibel (5) untuk membuat pusaran air agar membersihkan permukaan sensor dari pengotor. Untuk lebih mengoptimalkan kinerja dari alat pembersih sensor otomatis, invensi ini dilengkapi dengan selang udara yang dipasang pada casing (16) untuk menghisap udara untuk membantu melepaskan pengotor melalui lubang casing.

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 11 September 2019
  • Detail
Paten

ALAT UJI SIFAT LISTRIK DAN RESPON GAS UNTUK DIVAIS SENSOR BERBASIS KONDUKTIVITAS

Sebuah alat uji sifat listrik dan respon gas untuk divais sensor berbasis konduktivitas terdiri atas chamber uji (1.a) dan sistem pengendali tegangan dan arus (1.b). Chamber uji (1.a) berisi divais sensor (2.f) yang ditempelkan di atas plat pemanas (2.e) yang panasnya dikendalikan oleh sistem kontrol panas (1.d). Tegangan tertentu dapat diberikan ke divais sensor (2.f), dan sumber gas dapat dialirkan ke dalam gas chamber (1.c) untuk pengujian respon gas. Interfacing box (1.e) berisi mikrokontroler yang berfungsi sebagai prosesor pengolah dan pengendali data yang memerintahkan programmable power supply (3.a) untuk memberikan tegangan ke divais sensor (2.f), memerintahkan programmable multimeter (3.b) untuk mengukur tegangan resistor referensi yang kemudian dirubah menjadi arus, dan selanjutnya mengirimkan data ke komputer (1.f). Perangkat lunak yang terinstal di komputer (1.f) digunakan untuk memberikan instruksi kepada mikrokontroler di interfacing box (1.e), menampilkan data hasil uji dan menyimpannya di komputer (1.f) dalam bentuk file *.xlsx.

  • Paten
  • Tersertifikasi
  • - 05 September 2019
  • Detail
Hak Cipta

Sistem Informasi Inpassing Jabatan Fungsional Perekayasa & Teknisi Litkayasa

  • Hak Cipta
  • Tersertifikasi
  • - 05 September 2019
  • Detail