Pencarian Hak Kekayaan Intelektual

Paten

METODE PENAPISAN JAMUR PELAPUK PUTIH UNTUK MENGHASILKAN MISELIUM LEMBARAN

Invensi ini berkaitan dengan suatu metode penapisan jamur pelapuk putih untuk menghasilkan miselium lembaran jamur. Metode penapisan jamur pelapuk putih menurut invensi ini dilakukan pada medium padat melalui tahapan persiapan medium penapisan; penginokulasian kultur jamur ke dalam medium penapisan; penginkubasian kultur jamur; pemanenan; dan pengeringan miselium jamur. Medium penapisan menggunakan substrat pollard yang merupakan sisa proses penggilingan gandum. Lembaran miselium jamur hasil dari metode ini bersifat kuat dan elastis dengan nilai kuat tarik dan elongasi berturut-turut sebesar 0,049-1,035 N/mm2 dan 21,761-50,35%. Dengan adanya invensi ini maka diperoleh suatu metode penapisan jamur pelapuk putih untuk menghasilkan lembaran miselium yang kuat dan elastis dalam waktu relatif singkat menggunakan medium yang bersifat ekonomis. Hal tersebut menyebabkan lembaran miselium dari jamur pelapuk putih berpotensi untuk digunakan sebagai bahan dasar alternatif pengganti serat bukan tenun.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 10 November 2023
  • Detail
Paten
B-9503/III.3.3/TK.11.02/11/2023

UNIT PRODUKSI BIOHIDROGEN DARI LIMBAH CAIR INDUSTRI DENGAN PROSES HIDROLISIS-ASIDOGENESIS

Invensi ini mengungkap mengenai unit produksi biohidrogen dari limbah cair industri dengan proses hidrolisis-asidogenesis. Lebih khususnya, invensi menggunakan teknik hidrolisis- asidogenesis. Unit produksi biohidrogen ini terdiri dari kolom inokulum, kolom feeding (pengumpanan), bioreaktor, gas holder, dan pompa peristaltik. Kolom inokulum untuk mentreatment substrat dan sumber mikroba serta nutrients untuk menciptakan media tumbuh kembang bakteri penghasil hidrogen. Kolom feeding didesain untuk pemanasan substrat sampai temperatur 200oC. Bioreaktor dalam unit produksi biohidrogen ini untuk memproduksi biohidrogen dengan proses hidrolisisasidogenesis. Selanjutnya, gas holder untuk menampung produk hidrogen dan gas lainnya yang ikut terbentuk selama proses fermentasi berlangsung. Terakhir, pompa peristaltik untuk mengalirkan larutan asam atau basa agar kestabilan pH terjaga. Semua material dibuat dari bahan tahan korosi.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 10 November 2023
  • Detail
Paten
B-6630/III.5.4/HK.00/11/2023

PROSES PEMBUATAN BIANG DAN PROBIOTIK BERBAHAN DASAR Bacillus sp. DAN BAKTERI ASAM LAKTAT SERTA PENERAPANNYA UNTUK TAMBAK UDANG

Invensi ini mengungkap mengenai suatu metode pembuatan biang dan probiotik serbuk berbahan dasar Bacillus sp. dan bakteri asam laktat serta penerapannya untuk tambak udang. Metode sebagaimana pada invensi ini terdiri dari tahapan pembuatan biang cair secara fermentasi, pembuatan biang serbuk dan pembuatan produk probiotik serbuk, serta penerapannya pada tambak udang. Pembuatan biang serbuk dilakukan dengan cara mencampur langsung biang cair dengan susu skim dan mengeringkan pada suhu 35-42 °C sampai mencapai kadar air 4-13%. Pembuatan probiotik dilakukan dengan mencampur biang serbuk dengan beberapa bahan sampai diperoleh probiotik serbuk dengan jumlah sel keseluruhan 5x107 sampai 5x108 CFU/gram. Penerapan probiotik serbuk dilakukan dengan cara menambahkan 1:200 sampai 1:100 (b/v) probiotik dengan air steril dan melakukan fermentasi aerob selama 12-24 jam. Hasil hitung total bakteri setelah fermentasi mencapai 1x107 CFU/ml sampai 1x109 CFU/ml. Probiotik cair hasil fermentasi ini dapat diaplikasikan ke dalam air tambak dengan perbandingan 1:100.000 hingga 1:500.000 (v/v).

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 10 November 2023
  • Detail
Hak Cipta
NOMOR B-6631/III.3.6/HK.00/11/2023

Kalkulator Fuzzy-RPN

Kalkulator Fuzzy-RPN, sebuah aplikasi berbasis web, telah dikembangkan untuk menyederhanakan perhitungan Risk Priority Number (RPN) dalam konteks Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) dengan mengintegrasikan logika fuzzy. Aplikasi ini mengatasi keterbatasan dalam formula RPN konvensional, memungkinkan analis untuk menilai risiko dengan lebih akurat dengan mempertimbangkan parameter Severity (S), Occurence (O), dan Detection (D). Kalkulator Fuzzy-RPN menyederhanakan proses perhitungan, menawarkan penyesuaian bobot parameter, dan dapat menghitung nilai RPN fuzzy dan konvensional. Dengan aplikasi yang berpotensi digunakan dalam berbagai bidang seperti manufaktur, minyak dan gas, konstruksi, layanan kesehatan, dan lainnya, ini berkontribusi pada penilaian dan manajemen risiko yang lebih baik di beragam industri.

  • Hak Cipta
  • Tersertifikasi
  • - 10 November 2023
  • Detail
Paten

KOMPOSIT BERPENGUAT SERAT ALAM TAHAN AIR TERMODIFIKASI TITANIUM OKSIDA DAN PROSES FABRIKASINYA

Invensi ini berhubungan dengan suatu komposit berpenguat serat alam yang termodifikasi titanium oksida dan proses fabrikasinya sehingga menghasilkan produk komposit berupa bilah turbin angin skala kecil dengan keunggulan tahan air. Proses pembuatan komposit serat alam termodifikasi TiO2 dimulai dengan persiapan serat alam dengan perlakuan alkali dan pelapisan TiO2; perlakuan alkali dilakukan dengan merendam serat sisal (Agave sisalana) dengan NaOH 5% selama 2 jam dan dibersihkan serta dioven suhu 600C selama tiga hari. Kemudian merendam serat alam pada larutan TiO2 selama 30 menit dan dibilas serta dikeringkan di dalam oven suhu 800C selama 6-24 jam. Dilanjutkan pembuatan komposit dengan metode press-hand lay up dengan cara mencampur resin dan hardener kemudian menuangkan matriks dan melapisi lapisan serat sisal lapis demi lapis dan dipress dingin selama 3 jam; pengeluaran produk komposit dari cetakan; dan pengkondisian di dalam suhu ruang. Komposit berpenguat serat alam tahan air termodifikasi titanium oksida memiliki karakteristik kuat tarik 18,76±5,88-98,65±26,39 Mpa, densitas 1,30-1,56±0,12 g/m3, daya serap air 13,75-377,00%, elongasi 1,99-4,25%, dan modulus elastisitas 1,40-2,68 Gpa.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 10 November 2023
  • Detail
Paten

ANTENA PANDU-GELOMBANG SLOT DENGAN SAYAP FREKUENSI X-BAND UNTUK RADAR DETEKSI HALANGAN KERETA API

Invensi ini mengenai antena pandu-gelombang slot dilengkapi sepasang sayap yang dibuat dari bahan logam aluminium berongga untuk memandu gelombang elektromagnetik, dan dibuat beberapa slot di depan untuk memancarkan gelombang elektromagnetik sehingga mampu bekerja pada frekuensi X-Band dan menghasilkan lebar berkas vertikal 22 derajat, lebar berkas horizontal 2,5 derajat dan yang runcing, menghasilkan penguatan antena yang relatif besar, dan sidelobe level yang relatif sangat rendah sehingga dapat digunakan pada radar deteksi halangan kereta api.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 10 November 2023
  • Detail
Paten
B-9349/III.2.4/TK.11.01/11/2023

METODE PEMBUATAN MATERIAL FLUORESENSI DARI BIOMASA DENGAN TEKNOLOGI PLASMA ATMOSFER

Invensi ini mengenai pembuatan material fluoresensi khususnya grafena oksida dari bahan biomasa khususnya pelepah palem putri dengan teknik karbonisasi suhu tinggi dengan menggunakan teknologi plasma atmosfer selama lima menit. Invensi ini memperkenalkan metode pembuatan material fluoresensi dengan waktu yang relatif singkat dan dari bahan alam yang mudah ditemukan di sekitar. Metode pembuatan grafena oksida, dimana termasuk merupakan bahan fluoresensi yang terbuat dari bahan pelepah palem putri dengan bantuan plasma atmosfer terdiri dari beberapa tahap yaitu reduksi ukuran bahan biomasa, proses plasma dengan rincian 10 detik on 2 detik off selama 5 menit dengan dialiri gas argon tetap 35 kgf/cm3 dan arus plasma tetap 70 ampere, bahan hasil plasma dikeluarkan dari ruang plasma kemudian diukur nilai resistivitasnya dengan menggunakan ohmmeter dan dipilih hasil plasma yang memiliki nilai resistivitas paling kecil dengan rentang resistivitas 0 - 60 ohm, ditumbuk dan diayak kemudian didispersi ke dalam air deionisasi 2 mg/mL untuk preparasi karakterisasi absorbansi dengan menggunakan Spektroskopi UV-Vis dan karakterisasi fotoluminisensi dengan menggunakan Spektroskopi HFS (Hybrid Fluorescense Spectroscopy) pada panjang gelombang eksitasi eksternal 310 nm. Energi celah pita diperoleh dari ekstrapolasi hasil pengukuran Spektroskopi UV-Vis.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 10 November 2023
  • Detail
Paten

METODE PEMBUATAN MEMBRAN FOTOTERMAL KARBON DOT/PVA DAN PRODUK YANG DIHASILKANNYA

Invensi ini berhubungan dengan proses sederhana, cepat, dan ramah lingkungan untuk pembuatan membran fototermal berbahan polimer poli vinil alkohol (PVA) yang dikompositkan dengan karbon dot dan dicetak dengan teknik solution casting dengan tahapan melarutkan polimer PVA sebanyak 10% (b/v) dalam 10 mL akuades pada suhu 85-90 °C selama 1-2 jam dan kemudian mendinginkannya; mendispersikan karbon dot sebanyak 0,5-3% (b/v) dalam 10 mL akuades dan menambahkannya pada larutan PVA kemudian diaduk selama 3-5 jam; menambahkan larutan asam sitrat sebanyak 10 mL (0,5% (b/v) dalam akuades) dan diaduk selama 30 menit; mencetak larutan campuran dengan teknik solution casting dalam oven blower pada suhu 60 °C selama 3 jam; mendinginkan dan melepaskan lembaran tipis PVA/karbon dot dari wadah cetaknya; serta memanaskan lembaran tipis pada suhu 120-140 °C selama 15-20 menit. Hasil dari invensi ini adalah metode sintesis yang sederhana, cepat, dan ramah lingkungan yang dapat digunakan untuk membuat membran fototermal berbahan PVA/karbon dot sehingga dapat digunakan sebagai membran fototermal pada evaporator tenaga surya sistem interfacial untuk menghasilkan air bersih dari air limbah atau air laut.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 10 November 2023
  • Detail
Hak Cipta
B-6874/III.4.2/TK.11.01/9/2023

Data Spasial Kerentanan Dan Risiko Tsunami Desa Batukaras

Peta ini mendeskripsikan kerentanan dan risiko tsunami Desa Batukaras, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Delineasi tingkat kerentanan berdasarkan parameter aktivitas ekonomi, persebaran pemukiman penduduk, tutupan lahan, lokasi fasilitas umum dan fasilitas kritis. Area risiko tsunami diperoleh dari hasil simulasi skenario gempa skala M 8,7 dikombinasikan dengan parameter kerentanan. Peta ini memberikan informasi area-area mana saja yang memiliki kerentanan dan risiko tinggi, sedang, dan rendah terhadap bencana tsunami di Desa Batukaras. Hal ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat desa setempat agar waspada terhadap bahaya tsunami. Peta ini dapat dijadikan salah satu dasar pembuatan rencana kontijensi program pengurangan risiko bencana tsunami di daerah tersebut. Peta ini juga dapat menjadi media operasionalisasi pelaksanaan drill atau simulasi tsunami. Program-program mitigasi dengan dasar peta ini diharapkan dapat menguatkan kesiapsiagaan daerah dan dapat meminimalisir dampak bencana tsunami jika terjadi di Desa Batukaras tersebut.

  • Hak Cipta
  • Tersertifikasi
  • - 10 November 2023
  • Detail
Paten
B-9568/III.6.6/TK.11.02/11/2023

ALAT PENCAMPUR UDARA DAN OKSIGEN

Invensi ini berhubungan dengan suatu alat pencampur udara dan oksigen yang berfungsi sebagai alat terapi untuk meningkatkan kadar oksigen melalui saluran pernapasan manusia, serta adanya tampilan layar sentuh untuk mengatur dan menampilkan hasil pengukuran secara waktu nyata, dimana alat ini terdiri dari dua buah saluran masukan yaitu masukan aliran udara dan masukan aliran oksigen, serta satu buah saluran keluaran yang berupa campuran udara dan oksigen, yang dicirikan dengan adanya sensor laju aliran untuk mengatur laju aliran udara dan oksigen, serta sensor oksigen untuk mengatur kadar oksigen sesuai dengan kebutuhan pengguna yang besaran nilainya dimasukkan melalui tampilan layar sentuh. Tampilan pada layar sentuh yang sesuai dengan invensi ini terdiri dari tampilan masukan dimana terdapat tombol “-” untuk mengurangi dan tombol “+” untuk menambah nilai laju aliran atau nilai kadar oksigen yang dibutuhkan. Selain itu terdapat tombol “RUN” untuk mengaktifkan alat, tombol “STOP” untuk mengakhiri penggunaan alat, dan tombol “CLEAR” untuk mengatur ulang nilai laju aliran dan kadar oksigen, serta terdapat juga tampilan dari nilai pengukuran laju aliran campuran oksigen dan udara, serta kadar oksigen secara waktu nyata.

  • Paten
  • Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
  • - 10 November 2023
  • Detail