Pencarian Hak Kekayaan Intelektual

METODE PEMBUATAN DAN PRODUK BANTALAN PENYERAP BERBASIS KITOSAN DAN HIDROKSIETIL SELULOSA
Invensi ini berhubungan dengan pengembangan material bantalan penyerap yang berasal dari formulasi kitosan dan hidroksietil selulosa yang memiliki kemampuan daya serap yang tinggi terhadap air, kelembaban, dan sifat antimikroba. Bantalan penyerap diletakkan dibagian bawah produk pangan segar yang mampu menyerap cairan yang dilepaskan oleh daging selama proses penyimpanan. Proses pembuatan bantalan penyerap tersebut terdiri atas: pembuatan bantalan penyerap dengan melarutkan kitosan dalam asetat 2% dengan persentase 1-3% dan menambahkan gliserol dan hidroksietil selulosa masing-masing dengan rasio terhadap kitosan 1:1, 1:2, dan 1:3; homogenisasi dengan ultrasonikasi; pembentukan material dengan solution casting; pembekuan dan proses pengerian dengan pengeringan beku. Bantalan penyerapa memiliki kemampuan daya serap air mencapai 1171.03%, daya serap kelembaban sebesar 122.26%, dan daya serap minyak mencapai 359.88%, menghambat pertumbuhan mikroba pada daging 1.45 CFU/g dan menyerap cairan dari daging sebesar 21.9% selama 4 hari penyimpanan pada suhu ruang. Sebagai perwujudan invensi ini, material bantalan penyerap ini mampu mempertahankan kualitas produk pangan segar.
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 10 November 2023
- Detail

SISTEM DAN METODE PEMANTAUAN KONSUMSI ENERGI PADA BANGUNAN BERBASIS IOT
Invensi ini mengenai monitoring Intensitas Konsumsi energi (IKE) dengan satuan kWh/m2 menggunakan data energi power meter dan data luasan bangunan yang diinput oleh user. Power meter yang terpasang akan dihubungkan dengan modbus gateway melalui serial RS485. Kemudian dari modbus gateway akan dihubungkan ke single board computer melalui jaringan WIFI atau ethernet. Single board computer yang digunakan memiliki peran menjalankan program controller pembacaan data power meter, menjalankan back-end server, sebagai database server, sebagai local MQTT broker, dan menjalankan local web server SIME pada front-end program. Sistem ini menampilkan beberapa fitur monitoring energi diantaranya konsumsi energi gedung (kWh) perhari dan perbulan, data penggunaan listrik pada gedung, kondisi lingkungan dari suatu gedung, data temperatur baik di indoor maupun di outdoor, kelembapan indoor dan outdoor suatu gedung, nilai CO2 indoor, dan nilai Lux di indoor. Sistem ini menggunakan algoritma berupada Internet of Things (IoT) yang dapat membuat akses data menjadi lebih handal dan memiliki kelebihan dapat di upscale dengan mudah. Software yang berada pada sistem ini menggunakan open source, sehingga dapat menekan biaya pembuatan dari sistem ini.
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 10 November 2023
- Detail

Program Perhitungan Dispersi Atmosfir “Dispersia-BRIN”
Program ini dibuat sebagai alat bantu analisis lepasan radiasi dari satu fasilitas nuklir, baik dalam kondisi normal maupun kondisi darurat. Pembuatan program ini dilatar belakangi oleh kenyataan bahwa selama ini program analisis ini dipakai untuk berbagai evaluasi tapak PLTN dilakukan dengan menggunakan perangkat lunak buatan luar negeri dengan menggunakan acuan data yang berlaku di luar negri Program ini teridiri diri dari tiga bagian yaitu perhitungan suku sumber, perhitungan konsentrasi akibat terjadinya Dispersi di udara dan program perhitungan dosis radiasi terhadap masyarakat yang terkena langsung (direct) dari inhalasi, submersi and resuspenso, dan tidak langsung (indirect) melalui makan (tumbuhan dan hewan) kepada manusia. Hasil perhitungan langsung ditampilkan ke dalam peta lokasi beserta 16 sektor arah angin dan jarak hingga 50 Km. Kedalam program juga dapat langsung dibandingkan dengan hasil perhitungan dengan HYSPLIT. Dengan demikian perhitungan berbasis Gauss Dispersi langsung dibandingkan dengan hasil perhitungan HYSPLIT.
- Hak Cipta
- Tersertifikasi
- - 10 November 2023
- Detail

SISTEM DAN METODE PROTEKSI KEBAKARAN DAN KESELAMATAN TERPADU PADA BANGUNAN BERBASIS INTERNET OF THINGS
Invensi ini mengenai Sistem Proteksi Kebakaran dan Keselamatan Terpadu Pada Bangunan Berbasis IoT yang mengintegrasikan alat proteksi lain yaitu a. deteksi kebocoran gas, b. deteksi gempa bumi, c. deteksi petir, d. deteksi asap, e. deteksi panas, f. FSS, g. MCFA yang dapat memicu kebakaran yang ditindaklanjuti dengan menutup aliran gas dan mengirimkan pemberitahuan kepada pemilik bangunan, engineering, pengelola bangunan dan instansi-intansi terkait apabila diperlukan penanganan lebih lanjut baik melalui sms, telepon, dan jaringan komunikasi berbasis IoT yang dicirikan dengan sistem peralatan proteksi terdiri dari intelligent panel unit dan intelligent panel monitor. Tujuan lain dari invensi ini adalah meningkatkan unjuk kerja peralatan-peralatan proteksi kebakaran dengan cara mengintegrasikan dan menginterkoneksikan peralatan-peralatan proteksi kebakaran disertai pemberitahuan melalui sms, telepon dan jaringan komunikasi berbasis IoT.
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 10 November 2023
- Detail

PROSES BIOENKAPSULASI MENGGUNAKAN MATRIK PENGAPSUL LIMBAH PADAT PABRIK GULA (BLOTONG) DAN SODIUM ALGINAT SERTA PRODUK BIOSTIMULAN BERBASIS BAKTERI HALOTOLERAN YANG DIHASILKANNYA
Invensi ini mengenai proses bioenkapsulasi menggunakan matrik penyalut dari limbah padat pabrik gula (blotong)dan sodium alginat dengan metode ekstrusi. Bahan matrik penyalut berupa campuran blotong dan sodium alginat dicampurkan dengan inti kapsul yaitu sel bakteri halotoleran. Suspensi campuran bahan penyalut dan sel bakteri diekstruksi melalui nozzel dan diretikulasi menggunakan larutan CaCl2. Hasil proses bioenkapsulasi menghasilkan produk biostimulan bakteri berbentuk mikrokapsul berukuran 100-4000 μm dengan kandungan bahan aktif bakteri halotoleran penambat nitrogen (Brevibacterium sp), dan pelarut fosfat (Salinicola tamaricis) sebanyak 5 x 109 – 8,4 x 109 CFU per gram kapsul serta mengandung unsur hara makro dan mikro, protein, lemak, karbohidrat dan C-organik. Produk bioenkapsulasi digunakan untuk meningkatkan pertumbuhan dan produktivitas tanaman khususnya pada kondisi cekaman salinitas.
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 10 November 2023
- Detail

PENYULINGAN AIR TENAGA SURYA AKTIF DENGAN KERANGKA KOMPOSIT
Invensi ini berkaitan dengan modul penyulingan air tenaga surya yang disempurnakan yang meliputi: kerangka dari bahan komposit, material kerangka komposit yang bersifat isolator listrik dan panas, mempunyai kekedapan pada setiap sambungan mengurangi kebocoran energi, koefisien rambatan energi lebih rendah dari material dari metal, penggunaan pemanas aktif di dalam modul penyulingan berupa pemanas induksi listrik, perluasan area pemanasan dan cekungan air. Kerangka komposit bersifat polimer daya tahan terhadap kondisi lingkungan angin kencang maupun udara korosif dapat difungsikan sebagai atap. Semua penyempurnaan itu secara substansial meningkatkan kinerja modul penyulingan.
- Paten
- Publikasi
- - 10 November 2023
- Detail

MyHealthy Versi 1.0
My Healthy adalah sebuah Aplikasi yang dikhususkan untuk telepon pintar yang berbasis Android dengan minimal Android versi 4.0. Aplikasi My Healthy dipergunakan untuk monitoring kesehatan pengguna yang sudah terintegrasi dengan Sensor yang di tempel pada tubuh pasien. Aplikasi ini bertukar data dengan device yang sudah memiliki banyak sensor menggunakan komunikasi Internet. data tersebut nantinya akan terinterasi dengan klinik , dokter, puskesmas bahkan rumah sakit yang bekerjasama
- Hak Cipta
- Tersertifikasi
- - 10 November 2023
- Detail

ALAT PANTAU RADIASI JARAK JAUH NIR KABEL
Invensi ini mengenai alat pantau radiasi yang meliputi alat pengukur radiasi yang bisa ditransmisikan menuju telepon pintar yang disandingkan dengan alat pantau ini,dan metode pengukuran yang dapat dilihat melalui aplikasi pemantau radiasi yang dipasang pada telepon pintar. Invensi ini memudahkan pengguna alat pantau radiasi melakukan pemantauan radiasi dari jarak jauh sehingga pengguna aman dari bahaya paparan radiasi.
- Paten
- Terdaftar - Formalitas Terpenuhi
- - 10 November 2023
- Detail

INNAlysis: Platform Analysis Data Sekuen Pada Indonesia Nucleotide Archive (INNA) Versi 1.0
Platform Analisis Data Sekuen INNAlysis adalah bagian dari Repository INNA yang berfungsi untuk mengakomodasi kebutuhan periset non-komputasi dalam melakukan analisis terhadap data sekuen. Analisis data sekuen biasanya memiliki kendala terkait kebutuhan resource komputasi yang besar, sejumlah tools dengan spesialisasi tertentu yang harus dihubungkan antara satu sama lain, dan user yang harus familiar dengan environment berbasis command-line. Platform ini dapat mengatasi kendala-kendala tersebut dengan menyediakan resource sesuai kebutuhan, kemudahan dalam membuat workflow, serta platform yang berbasis GUI. INNAlysis terdiri dari dua komponen utama : 1). Galaxy Server. Tools open source yang memiliki kapabilitas untuk membuat workflow analisis secara drag-and-drop. Periset dapat memilih tools dan membuat interkoneksi tanpa perlu memikirkan transformasi data antar tools yang dihubungkan. Workflow yang telah dibuat juga dapat diakses oleh periset lain untuk digunakan sebagai template. Untuk mengakomodasi kebutuhan periset yang semakin besar di kemudian hari, Galaxy juga dapat dibangun di atas cluster dengan bantuan job scheduler seperti Slurm. Untuk saat ini Galaxy masih dideploy dalam satu node. 2). API. Web service yang berfungsi untuk mengintegrasikan repository INNA dengan Galaxy. Tujuannya adalah untuk memfasilitasi user repository dengan analisis bioinformatika dasar untuk data yang mereka upload ke dalam repository
- Hak Cipta
- Tersertifikasi
- - 10 November 2023
- Detail

Indonesian Nucleotide Archives (InNA), Platform Repository Dan Discovery Untuk Sekuen Nucleotide Versi 1.0
Platform repository dan discovery InNA dibangun untuk mendukung riset dan inovasi pada bidang ilmu hayati, pangan, dan kesehatan. INNA memiliki fungsi terkait 1. Repository, yaitu penyimpanan data dan metadata terkait sampel, proses ekstraksi dan hasil pengurutan sekuen nucleotida; validasi data; temu kembali data. 2. Discovery, yaitu platform dapat digunakan oleh pengguna untuk analisis lebih lanjut dengan mendesain dan menjalankan pipeline. 3. Knowledge, yaitu platform dapat menampilkan enrichment terkait dengan data yang ada di repository
- Hak Cipta
- Tersertifikasi
- - 10 November 2023
- Detail